PEMBINAAN KELOMPOK UPPKS WANITA MANDIRI DALAM PEMBUATAN HANDICRAFT DENGAN MEMANFAATKAN BARANG BEKAS SUATU UPAYA PENINGKATAN PEREKONOMIAN KELUARGA DI KOTA TEBING TINGGI

Herlina Jasa Putri Harahap

Abstract


 

Tulisan ini merupakan hasil dari pelatihan terhadap kelompok UPPKS Wanita Mandiri yang berada di Kota Tebing Tinggi. Pelatihan yang diberikan kepada kelompok UPPKS Wanita Mandiri adalah dalam hal pengembangan kualitas dan kwantitas produk kerajinan manik-manik dengan memanfaatkan barang bekas. Tujuan dari kegiatan pelatihan ini adalah untuk meningkatkan keterampilan (life skili) kelompok UPPKS Wanita Mandiri di Kota Tebing dibidang pembuatan kerajinan tangan berbahan dasar barang bekas, untuk merangsang atau memotovasi kelompok UPPKS Wanita Mandiri agar dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas hasil produk kerajinan tangan dengan memanfaatkan limbah rumah tangga yaitu barang bekas dan untuk membantu kelompok UPPKS Wanita Mandiri di Kota Tebing Tinggi dalam meningkatkan pendapatan keluarga melaui pengembangan kualitas dan kuantitas produksi kerajinan tangan.Permasalahan yang dihadapi kelompok UPPKS Wanita Mandiri adalah: (1) belum    mampu mengembangkan aneka kerajinan manik-manik dengan memanfaatkan barang bekas, (2) aspek pemasaran.Untuk mengatasi permasalahan tersebut, maka metode yang digunakan adalah metode pendidikan, demonstrasi, latihan, praktek dan pelatihan manajemen usaha. Hasil dari kegiatan pelatihan menunjukkan bahwa kemampuan para peserta pelatihan telah mampu membuat kerajinan manik-manik dengan baik sesuai dengan yang diharapkan.

 

Kata Kunci: Pembinaan, Pembuatan, Handycraft, Barang Bekas


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.24114/bhs.v27i1.5686

Article Metrics

Abstract view : 233 times
PDF - 2 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 1970 Herlina Jasa Putri Harahap

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.


Alamat: Jl. Willem Iskandar Psr V Medan Estate, Medan 20221

Telp: (061) 6623942

Laman: http://jurnal.unimed.ac.id/2012/index.php/bahas

p-ISSN 0852-8535

e-ISSN 2442-7594