PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS KOMPUTER TERHADAP HASIL BELAJAR MENGGAMBAR TEKNIK DASAR PADA SISWA KELAS X PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK GAMBAR BANGUNAN SMK NEGERI 2 MEDAN

Nancy S Baringbing, Parlaungan Hutagaol

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media pembelajaran berbasis komputer terhadap hasil belajar MTD siswa kelas X Jurusan Teknik Bangunan di  SMK Negeri 2 Medan. Sampel penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X Jurusan Teknik Bangunan di SMK Negeri 2 Medan yang diambil secara acak dengan undian sehingga didapat, Kelas X Bangunan Gambar (TBG2) sebagai kelas Drill and Practice dengan jumlah siswa 31 orang dan Kelas X Bangunan Gambar (TBG3) sebagai kelas tutorial dengan jumlah siswa 37 orang. Jadi total subjek yang diteliti adalah sebanyak 68 orang.  Sebelum penelitian ini dilakukan, instrumen penelitian terlebih dahulu di uji cobakan, dilanjutkan dengan uji validitas dan uji reliabilitas. Uji validitas butir tes digunakan rumus korelasi product moment. Uji reliabilitas tes digunakan rumus K-R20, instrumen tes hasil belajar MTD yang valid diperoleh 30 butir dari 38 butir tes yang di ujicobakan, dan koefisien reliabilitasnya sebesar 0.8960. Dalam uji normalitas pre-test dan post-test pada kedua kelas diperoleh bahwa Fhitung<Ftabel, sehingga distribusi dinyatakan normal. Pada uji Homogenitas dilakukan uji kesamaan dua varians maka didapatkan hasil 1,06<1,865, sehingga dapat disimpulkan hasil belajar  kedua kelas juga memiliki varians yang sama atau Homogen. Pada uji hipotesis dengan menggunakan uji t diperoleh bahwa, setelah kelas drill and practice dikenai perlakuan  dan setelah dikenai perlakuan dengan pembelajaran tutorial, nilai thitung dikonsultasikan dengan ttabel pada db=66 dan α=0,05, diperoleh harga ttabel = 1,671, berarti thitung = 4,43 > ttabel = 1,671, maka dinyatakan Ho ditolak dan Ha diterima bahwa pembelajaran berbasis komputer memberi pengaruh terhadap peningkatan hasil belajar MTD pada siswa kelas X Jurusan Teknik Bangunan di SMK Negeri 2 Medan.

 

Kata Kunci :Berbasis Komputer, Hasil Belajar, Teknik Bangunan


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.24114/eb.v1i2.2825

Article Metrics

Abstract view : 371 times
PDF - 574 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Educational Building
Jurnal Pendidikan Teknik Bangunan dan Sipil

Jurusan Pendidikan Teknik Bangunan, Fakultas Teknik Universitas Negeri Medan. Indonesia

Jalan Willem Iskandar, Pasar V Medan Estate
Kotak Pos 1589 Medan 20221 Sumatera Utara
Telp. (061) 6613365 Fax. (061) 6614002 / 6613319

E-mail : ptbunimed@gmail.com

 

 
 
 
 
 
 
 
 
Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.