Perbedaan Pengaruh Latihan Menendang Menggunakan Resistance Band Dan Ankle Weight Terhadap Peningkatan Kecepatan Tendangan Sabit Pada Atlet Putra Pencak Silat Perguruan Tapak Suci Cabang Medan Kota

Rido Paskalis Harefa, Syahputra Manik

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh latihan resistance band dengan latihan ankle weight peningkatan kecepatan tendangan sabit pada atlet putra pencak silat perguruan tapak suci cabang Medan Kota. Atlet lebih banyak menggunakan teknik tendangan sisi, tendangan lurus, pukulan dan bantingan. Atlet menyatakan jarangnya melakukan teknik tendangan sabit disebabkan masih kurangnya kecepatan tendangan, karena ketika melakukan teknik tendangan sabit faktor yang mempengaruhi berhasilnya adalah kecepatan, selama proses latihan tendangan sabit dilatih hanya menggunakan panching band latihan yang spesifik untuk kecepatan belum pernah dilakukan sama sekali. Metode penelitian ini adalah penelitian eksperimen. Populasi penelitian ini adalah 18 orang. Sampel diambil menggunakan metode purposive sampling yang berjumlah 12 orang. Teknik analisis data menggunakan uji normalitas dan homogenitas dengan uji t pada taraf signifikan 5%. Hasil Penelitian menunjukan bahwa: (1) Hasil perhitungan data kelompok resistance band diperoleh nilai thitung = 14,018. Dari daftar Tabel distribusi t taraf signifikan α=5% (0,025) dengan; dk = n-k (6-1), di peroleh harga dk=5; ttabel = 2,570 dengan demikian Ho ditolak dan Ha diterima. (2) Hasil perhitungan data kelompok ankle weight di peroleh thitung = 2,676. Dari daftar Tabel distribusi t taraf signifikan α=5% (0,025) dengan; dk = n-k (6-1), di peroleh harga dk=5; ttabel = 2,570. Maka thitung > ttabel (2,676 > 2,570) dengan demikian Ho ditolak dan Ha diterima. (3) hasil perhitungan data kedua kelompok latihan di peroleh thitung = 0,255. Dari daftar Tabel distribusi t taraf signifikan α=5% (0,025) dengan; dk = n-k (6-2), di peroleh harga dk=4; ttabel = 2,776. Maka thitung < ttabel (0,255 < 2,776) dengan demikian Ho diterima dan Ha ditolak.

Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 6 times
PDF - 6 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal Jendela Ilmu Olahraga (J2IO) 
Jalan Wiliien Iskandar Pasar V Medan Estate, Kotak Pos No. 1589 Medan 20221A
 http://jurnal.unimed.ac.id/2012/index.php/j2io dan Email: putraarima@unimed.ac.id
Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License