Kontribusi Latihan Drop Push-Up dan Latihan Bar Twist Terhadap Kecepatan Pukulan Gyaku-Tsuki Pada Atlet Karate Putera Dojo Kodim 0206 Dairi
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kontribusi latihan Drop Push-Up dan latihan Bar Twist terhadap kecepatan pukulan Gyaku Tsuki pada atlet karate putera Dojo Kodim 0206 Dairi. Penelitian ini berjenis eksperimen mengacu pada dilakukannya pre-test, treatment, dan post-test. Populasi penelitian ini adalah seluruh atlet Dojo Kodim 0206 Dairi berjumlah 60 orang, sampel penelitian berjumlah 10 orang menggunakan purposive sampling. Penelitian dilaksanakan selama 6 minggu, dalam 18 pertemuan dengan frekuensi latihan 3 kali seminggu. Instrumen tes menggunakan: 1) Seated medicine ball throw test, 2) Sit and reach test, 3) Tes kecepatan pukulan gyaku tsuki. Teknik pengumpulan data melalui prosedur pretest (tes awal), treatment (perlakuan), dan posttest (tes akhir). Yang kemudian data tersebut dianalisis dengan regresi sederhana dan regresi berganda. Pada hipotesis pertama diperoleh F0 = 19,32 > Ft(1,8) = 5,32, sehingga disimpulkan bahwa terdapat kontribusi yang signifikan dari latihan drop push-up terhadap kecepatan pukulan gyaku tsuki pada atlet karate putera Dojo Kodim 0206 Dairi dengan kontribusi sebesar 70,72%. Kemudian pada hipotesis kedua diperoleh F0= 29,51 >Ft(1,8) = 5,32, sehingga disimpulkan bahwa terdapat kontribusi yang signifikan dari latihan bar twist terhadap kecepatan pukulan gyaku tsuki pada atlet karate putera Dojo Kodim 0206 Dairi dengan kontribusi sebesar 78,67%. Selanjutnya hipotesis ketiga, dengan uji regresi berganda diperoleh F0= 13,69> Ft(2,7) = 4,74, sehingga disimpulkan bahwa terdapat kontribusi yang signifikan dari latihan drop push-up dan latihan bar twist secara bersama-sama terhadap kecepatan pukulan gyaku tsuki pada atlet karate Putera Dojo Kodim 0206 Dairi dengan kontribusi sebesar 63,42%.
Full Text:
PDFArticle Metrics
Abstract view : 25 timesPDF - 82 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Jurnal Jendela Ilmu Olahraga (J2IO)
Jalan Wiliien Iskandar Pasar V Medan Estate, Kotak Pos No. 1589 Medan 20221A
http://jurnal.unimed.ac.id/2012/index.php/j2io dan Email: putraarima@unimed.ac.id
Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License