Pengaruh Variasi Latihan Backhand Goenrich Terhadap Kemampuan Backhand Groundstroke Pada Atlet Komunitas Tenis Lapangan Unimed

Authors

  • Christian Natanael Purba Universitas Negeri Medan
  • Albadi Sinulingga Universitas Negeri Medan

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variasi latihan backhand goenrich terhadap kemampuan backhand groundstroke pada atlet komunitas tenis lapangan Unimed. Penelitian ini dilakukan di komunitas tenis lapangan Unimed yang berlokasi Jalan Williem Iskandar Pasar V No. 1589 (lapangan Tennis FIK UNIMED). Pengambilan data dimulai dari tanggal 27 September sampai 19 Desember 2023, jumlah sampel pada penelitian ini berjumlah 6 orang. Metode penelitian ini adalah eksperimen dengan melakukan tes awal (pre-test) kemudian sampel diberikan perlakukan berupa latihan backhand goenrich dengan program latihan yang telah disusun. Kemudian setelah kurang lebih tiga minggu menjalani latihan terprogram, sampel melakukan tes akhir (post-test). Analisis hipotesis yaitu, pengaruh variasi latihan backhand goenrich terhadap kemampuan backhand groundstroke pada atlet komunitas tenis lapangan unimed. Hasil pengujian hipotesis diperoleh nilai T hitung sebesar 3,3710 sedangkan nilai T tabel sebesar 2,015. Kesimpulan penelitian yaitu terdapat pengaruh signifikan dari pengaruh variasi latihan backhand goenrich terhadap kemampuan backhand groundstroke pada atlet komunitas tenis lapangan unimed.

Author Biographies

Christian Natanael Purba, Universitas Negeri Medan

Fakultas Ilmu Keolahragaan

Albadi Sinulingga, Universitas Negeri Medan

Fakultas Ilmu Keolahragaan

Downloads

Published

2025-07-13