ANALISIS CARA BELAJAR SISWA BERPRESTASI TERHADAP MATA PELAJARAN MATEMATIKA KELAS IV DI MADRASAH IBTIDAIYAH (MI) DARUN NAJAH KARANGAN CERME GRESIK

Ulfiyatus Sholikah, Ismail Marzuki

Abstract


Analisis Cara Belajr Siswa Berprestasi Terhadap Mata Pelajaran Matematika Kelas IV Di Madrasah Ibtidaiyah Darun Najah Karangan Cerme Gresik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui cala belajar siswa berprestasi terhadap mata pelajaran matematika. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif yang difokuskan pada 3 siswa berprestasi terhadap mata pelajaran matematika. Sumber data pada penelitian ini adalah 1 (satu) guru mata pelajaran matematika dan 3 (tiga) orang tua siswa berprestasi. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan kegiatan observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil analisis yang telah dilakukan menunjukkan bahwa cara belajar siswa berprestasi pada umumnya sama yang membedakan hanya waktu dan pelaksanaanya ketika belajar yang telah ditetapkan oleh orang tua dengan disetujui oleh siswa tersebut. Cara belajar ketika di sekolah yakni siswa berprestasi akan lebih mudah memahami materi jika dikaitkan dengan persoalan-persoalan yang terdapat dalam kehidupan sehari-hari.


Keywords


Siswa Berprestasi, Cara Belajar

Full Text:

PDF

References


Ahmadi, A. (2013). Psikologi Belajar. Jakarta: Rineka Cipta.

Ananda. (2017). Implementasi Nilai-nilai Moral dan Agama pada Anak Usia Dini. Jurnal Obsesi, 1.

Arifin, Z. (2013). Evaluasi Pembelajaran. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Dewi Anzelina, A. R. (2021). Analisis Cara Belajar Siswa Berprestasi Kelas IV Di SDN 097376 Sippan. Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar, 28.

Gandamana. (2021). Peranan Filsafat Dalam Mengatasi Problem Pendidikan Seumur Hidup. Jurnal Guru Kita, 52.

Hadi, S. (2017). Pendidikan Matematika Realistik: Teori Pengembangan dan Implementasinya. Jakarta: Rajawali Pers.

Maulana, A. (2017). Deskripsi Kemampuan Literasi Matematika Siswa Kelas VIII-2 SMP Neegeri 15 Kendari. Jurnal Pendidikan Matematika, 1-14.

Maulidhatul Khoiriyah, d. (2022). Analisis Gaya Belajar Siswa Berprestasi dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas IV Islam Bayt Assalam Pecangaan . Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 3144.

Moleong, J. L. (2014). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: PT Remaja Rosda Karya.

Nunik Istiqomah, M. Y. (2022). Analisis Dampak Game Online Terhadap Aspek Kehidupan Sosial Pada Siswa Kelas V SDN 07 Kendaldoyong Kecamatan Petarukan Kabupaten Pemalang . Jurnal Guru Kita, 21-22.

Nurfadila, R. A. (2021). Analisis Kebiasaan Belajar Siswa Berprestasi Di SD Negeri 013 Muara Jali. Jurnal Review Pendidikan Dasar : Jurnal Kajian Pendidikan dan Hasil Penelitian, 195.

Putri Siti Febriani, A. S. (2017). Dampak Cara Belajar Dan Fasilitas Belajar Dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa Sekolah Menengah Kejuruan. Manejerial, 164.

Rosyid, M. Z. (2019). Prestasi Belajar. Malang: Literasi Nusantara.

Slameto. (2015). Belajar dan Faktor-faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: Rineka Cipta.

Suardi, M. (2018). Belajar dan Pembelajaran. Yogyakarta: Deepublish.

Sugiono, P. D. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Sunyiati. (2021). Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Materi Pecahan Senilai Melalui Model Realistic Mathematics Education Siswa Kelas IV SDN 44 Bengkulu Tengah . Jurnal Ilmiah Pendidikan Guru Sekolah Dasar, 51.

Yestiani, D. K. (2020). Peran Guru Dalam Pembelajaran Pada Siswa Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan Dasar, 42.




DOI: https://doi.org/10.24114/jgk.v7i1.40201

Article Metrics

Abstract view : 361 times
PDF - 110 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Jurnal Guru Kita PGSD



This work is licensed under Attribution-ShareAlike 4.0 International