NILAI – NILAI ESENSIAL OLAHRAGA PACUAN KUDA TRADISIONAL GAYO DI BENER MERIAH

Putra Arima, Tarsyad Nugraha, Agung Sunarno

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan nilai – nilai esensial prestasi, sosial, dan budaya yang ada pada olahraga pacuan kuda tradisional Gayo. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif yang dilakukan di kabupaten Bener Meriah, Aceh. Sampel dalam penelitian ini adalah Kadis Pariwisata Bener Meriah, pemilik kuda, joki pacuan kuda, dan masyarakat Bener Meriah jumlah keseluruhan 20 orang. Metode pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Kemudian data yang diperoleh di analisis dengan analisis bersifat kualitatif dengan deskriptif analitik non statistik. Hasil penelitian menunjukan bahwa nilai – nilai prestasi, sosial, dan budaya yang terkandung dalam kegiatan perlombaan pacuan kuda tradisional Gayo terdapat nilai kompetitif, nilai relegius, nilai adat istiadat, nilai pendidikan moral yang berupa sportivitas, jujur, dan tanggung jawab dalam menjalankan proses latihan yang diberikan. Selain itu terdapat nilai silaturahmi bagi sesama warga di Bener Meriah, Aceh Tengah serta Gayo Lues, juga ekonomi yang dapat membangkitkan pendapatan masyarakat dan daerah Bener Meriah.

 

Keywords: Nilai, Prestasi, Sosial, Budaya, Pacuan Kuda Tradisional Gayo.

 


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.24114/jpor.v7i1.26232

Article Metrics

Abstract view : 285 times
PDF - 360 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Jurnal Pedagogik Olahraga

License URL: https://jurnal.unimed.ac.id/2012/index.php/jpor/index

Jurnal Pedagogik Olahraga

Program Studi Pendidikan OlahragaProgram Pascasarjana Universitas Negeri Medan
Website : https://jurnal.unimed.ac.id/2012/index.php/jpor

Creative Commons License
Jurnal Pedagogik Olahraga is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

 

 

slot gacor slot