PENGARUH KREATIVITAS BELAJAR DAN SOFT SKILL MAHASISWA TERHADAP KESIAPAN KERJA MAHASISWA PENDIDIKAN BISNIS 2016

Authors

  • Fikranlim Hulu Universitas Negeri Medan

DOI:

https://doi.org/10.24114/niaga.v9i3.20327

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh kreativitas belajar dan soft skill mahasiswa terhadap kesiapan kerja. Penelitian ini dilakukan di Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Medan dengan populasi seluruh mahasiswa Pendidikan Bisnis 2016 dan sampel berjumlah 96 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan antara pengaruh kreativitas belajar dan soft skill mahsiswa terhadap kesiapan kerja mahasiswa Pendidikan Bisnis 2016 Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Medan dengan hasil analisis regresi linier berganda diperoleh persamaan garis linear Y=26,578+0,310X1+0,422X2. Hasil uji t thitung > ttabel untuk variabel kreativitas belajar dan t thitung > ttabel untuk variabel soft skill dan uji f simultan fhitung > ftabel. Kata kunci :   Kreativitas Belajar, Soft Skill, Kesiapan Kerja

Downloads

Published

2020-11-13