PENERAPAN PENDEKATAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA REALISTIK UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN REPRESENTASI MATEMATIKA SISWA SMP SULTAN ISKANDAR MUDA
Abstract
Abstrak
Penelitian ini dilakukan pada siswa kelas IX SMP Sultan Iskandar Muda T.A 2017/2018 yang berjumlah 39 orang. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan representasi matematika siswa dengan penerapan pembelajaran matematika realistik pada pokok bahasan kekongruenan dan kesebangunan. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK), yang terdiri dari dua siklus. Data diperoleh melalui interview, observasi, dan tes tertulis. Teknik analisis data dilakukan melalui tiga tahap, yaitu reduksi data, paparan data, dan penarikan kesimpulan. Data yang diperoleh direduksi dengan mengelompokkan kemudian mengorganisasikannya sehingga diperoleh informasi yang bermakna. Setelah direduksi, kemudian data dipaparkan secara sederhana dalam bentuk paparan naratif, grafik, dan tabel, yang bertujuan untuk menggambarkan secara jelas mengenai proses dan hasil tindakan. Paparan informasi yang didapat kemudian dibandingkan dengan indikator-indikator keberhasilan yang digunakan dan selanjutnya dilakukan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan terjadinya peningkatan kemampuan representasi matematika siswa setelah menerapkan pendekatan pembelajaran matematika realistik pada materi kekongruenan dan kesebangunan.
Kata kunci: Pendekatan matematika realistik, PTK, kekongruenan dan kesebangunan.
Abstract
This research was conducted on 39 students of class IX SMP Sultan Iskandar Muda in academic year 2017/2018. This research aims to improve the ability of mathematical representation by applying realistic mathematical approach to the material of congruence and kesebangunan. This type of research is a classroom action research (PTK), which consists of two cycles. Data obtained through interviews, observations, and written tests. Data analysis technique is done through three stages, namely: reducing data, exposing data, and drawing conclusions. The data obtained is reduced by grouping and then organizing it to produce meaningful information. Furthermore, the data is presented in a simple form of narrative, graphics, and tables.The information obtained is then compared with the success indicators used and then the conclusion is drawn. The results of this study indicate an increase in the ability of students' mathematical representation after applying realistic mathematical approach to the material of congruence and kesebangunan.
Keywords: realistic mathematical approach, CAR, congruence.
Full Text:
PDFArticle Metrics
Abstract view : 74 timesPDF - 63 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.