PENERAPAN METODE EKSPERIMEN UNTUK MENINGKATKAN KETUNTASAN BELAJAR PADA PEMBELAJARAN SAINS DI KELAS V SDN 101896 KIRI HULU 1

Effendi Manalu

Abstract


ABSTRAK

Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengumpulkan data dan membuktikan penerapan Metode Eksperimen untuk meningkatkan ketuntasan belajar pada pembelajaran Sains di Kelas V SDN 101896 Kiri Hulu 1. Jenis Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Penelitian ini terdiri dari dua siklus. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VA SDN 101896 Kiri Hulu 1 Tanjung Morawa dengan jumlah siswa 39 orang. Alat pengumpul data yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes, observasi, dan dokumentasi.

Dari hasil penelitian pada siklus I rata-rata hasil observasi pengamatan terhadap guru sebesar 60 dan meningkat pada siklus II menjadi 86,25. Sedangkan hasil pengamatan terhadap siswa pada siklus I memiliki rata-rata 57,5 dan meningkat pada siklus II sebesar 85. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh pada kondisi awal atau sebelum diberi tindakan terdapat 34 siswa ( 87 % ) yang belum tuntas belajar dan 5 orang ( 13 % ) yang tuntas belajar dengan nilai rata-rata 55,51. Pada siklus I terdapat 20  siswa ( 51 % ) yang belum tuntas belajar dan 19 siswa ( 49 %) yang tuntas belajar dengan nilai rata-rata 69,35. Pada siklus II terjadi peningkatan yaitu :  terdapat 36 siswa ( 92 % ) yang tuntas belajar dan 3 orang siswa ( 8 %) yang belum tuntas belajar dengan nilai rata-rata 80,25.

 

Kata Kunci : Eksperimen, Ketuntasan Belajar, Sains


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.24114/esjpgsd.v4i1.2894

Article Metrics

Abstract view : 348 times
PDF - 254 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Creative Commons License
Elementary School Journal PGSD FIP UNIMED is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.