PENGEMBANGAN BAHAN AJAR MATA KULIAH RENANG UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS PEMBELAJARAN MAHASISWA JURUSAN ILMU KEOLAHRAGAAN
DOI:
https://doi.org/10.24114/jik.v24i2.68878Abstract
Bahan ajar merupakan sumber belajar atau wahana fisik yang mengandung materi instruksional yang dapat merangsang mahasiswa untuk belajar. Bahan ajar dalam proses pembelajaran merupakan satu unsur yang penting dalam proses pembelajaran, hal tersebut karena bahan ajar merupakan materi yang akan disampaikan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan bahan ajar yang yang baik yang dapat meningkatkan kompetensi mahasiswa. Bahan ajar akan menentukan tercapai tidaknya tujuan kompetensi pembelajaran yang diharapkan. Bahan ajar menjadi salah satu perangkat pembelajaran yang sangat penting dalam proses pembelajaran untuk mahasiswa. Penelitian ini menggunakan metode penelitian pengambangan. Kegiatan penelitian ini dilakukan di Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Medan, dengan melibatkan 90 orang mahasiswa sebagai sampel dan 3 ahli bidang pembelajaran renang dan 3 orang dosen renang. Hasil penelitian ini menghasilkan buku ajar dengan kerangka buku sebagai berikut: . Sejarah Olahraga Renang. Pengenalan Air, Renang Gaya Bebas, Renang Gaya Dada, Renang Gaya Punggung, Renang Gaya Kupu-Kupu, Start, Finish, dan Pembalikan dan Gerakan Setelah Start dan Pembalikan, Serta Anatomi dan Fisiologis Olahraga Renang Kata Kunci: Pengembangan, Bahan, Ajar, RenangDownloads
Published
2025-09-12
How to Cite
Fahmi, M., Suprayitno, Raswin, Azandi, F., & Ratno, P. (2025). PENGEMBANGAN BAHAN AJAR MATA KULIAH RENANG UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS PEMBELAJARAN MAHASISWA JURUSAN ILMU KEOLAHRAGAAN. JURNAL ILMU KEOLAHRAGAAN, 24(2), 223–232. https://doi.org/10.24114/jik.v24i2.68878
Issue
Section
Articles







