Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan pengaruh model pembelajaran picture and picture terhadap kemampuan menulis puisi. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII SMP Swasta Istiqlal Delitua tahun pembelajaran 2014/2015. Untuk penelitia
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan pengaruh model pembelajaran picture and picture terhadap kemampuan menulis puisi. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII SMP Swasta Istiqlal Delitua tahun pembelajaran 2014/2015. Untuk penelitian tersebut diambil kelas VII-1 yang berjumlah 30 siswa. Sampel diambil dari pupulasi yang terdiri dari 4 kelas. Pengambilan data dilakukan dengan penarikan sampel secara purposive sampling. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan design one group pre-test and post-test. Dalam penelitian ini, kelas eksperimen diberi tes kemampuan menulis puisi sebelum dan sesudah menggunakan model picture and picture. Dari distribusi data yang diperoleh: 1) kelompok pre-test memiliki rata-rata 60,3 dengan standar deviasi 9.17; dan 2) kelompok post-test memiliki rata-rata 77.6 dengan standar deviasi sebesar 6.79. Hasil perhitungan uji normalitas pre-test memperoleh harga Lhitung < Ltabel (0.084 < 0.161). kelompok post-test memperoleh harga Lhitung < Ltabel (0.154 < 0.161). Hal ini membuktikan bahwa kedua data tersebut berdistribusi normal. Hasil perhitungan homogenitas memperoleh harga Fhitung < Ftabel (1,82 < 1,84). Hal ini membuktikan sampel berasal dari populasi yang homogen. Perhitungan uji hipotesis dengan Tabel t pada taraf signifikan =0,05 dengan df = N-1, df= 30-1 = 29 pada taraf nyata α = 5% = 2,04. Karena Thitung > Ttabel, yaitu 10,13 > 2,045, maka hipotesis nihil (H0) ditolak dan hipotesis alternative (Ha) diterima. Berdasarkan pengujian hipotesis di atas, dengan demikian dapat disimpulkan ada pengaruh dalam menggunakan model pembelajaran picture and picture terhadap kemampuan menulis puisi siswa kelas VII SMP Swasta Istiqlal Delitua Tahun Pembelajaran 2014/2015.
Kata Kunci : Model pembelajaran Picture and Picture, menulis puisi.
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.24114/ajs.v4i4.3822
Article Metrics
Abstract view : 214 timesPDF - 1 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 1970 Sri Mahyuni Hasibuan, Malan Lubis
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.