PENGEMBANGAN BAHAN AJAR SINTAKSIS BERBANTUAN MEDIA YOUCUT PRODI PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA UNIMED
Abstract
Penelitian ini membahas tentang pengembangan bahan ajar sintaksis berbantuan media YouCut prodi pendidikan bahasa dan sastra Indonesia UNIMED. Tujuan penelitian ini, yaitu (1) untuk mengembangkan produk awal pembelajaran berbantuan media YouCut pada mata kuliah Sintaksis di Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FBS Universitas Negeri Medan. (2) untuk menguji efektivitas pembelajaran YouCut pada mata kuliah Sintaksis di Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FBS Universitas Negeri Medan. Populasi dalam penelitian ini seluruh mahasiswa semester III tahun ajaran 2022/2023 prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FBS Universitas Negeri Medan. Sampel penelitian ini, yaitu mahasiswa semester III kelas regular B tahun ajaran 2022/2023 prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FBS Universitas Negeri Medan. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development. Hasil penelitian ini, menunjukkan bahwa dosen dan mahasiswa 100% membutuhkan penggunaan bahan ajar berbantuan media YouCut.. Dapat disimpulkan bahwa mata kuliah Sintaksis setelah menggunakan media berbasis YouCut lebih efektif daripada sebelum menggunakan media berbasis Youcut.
Keywords
Bahan Ajar, YouCut, Sintaksis
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.24114/ajs.v13i1.60049
Article Metrics
Abstract view : 14 timesPDF - 21 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2024 Azhar Umar, Yuliana Sari, Inayah Hanum

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.