Pengaruh Metode Quantum Writing Terhadap Kemampuan Menulis Teks Deskripsi Oleh Siswa Kelas VII SMP Negeri 35 Medan Tahun Pembelajaran 2015/2016.

Anisah Kartika Putri

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah hasil belajar siswa yang diajar dengan menggunakan Metode Quantum Writing, lebih tinggi dari pada hasil belajar siswa yang diajar tanpa menggunakan metode Quantum Writing dan persen peningkatan hasil belajar siswa yang diajar dengan metode Quantum Writing pada pokok pembahasan menulis teks deskripsi. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII dan sampelnya adalah kelas VII-3 SMP Negeri 35 Medan. Sampel penelitian diambil secara random sampling sebanyak satu kelas dengan jumlah 36  siswa.

Data yang digunakan adalah hasil belajar siswa yang dikumpulkan dengan menulis teks deskripsi, yang terdiri dari dua penilaian. Yaitu, struktur teks deskripsi, dan ciri-ciri kebahasaannya. Selanjutnya data akan dihitung dengan uji “t” dengan rumus Sudjono (2007:282)

to =

Setelah diuji normalitas dan homogenitasnya. Dari penelitian diperoleh hasil rata-rata Pre-test sebesar 65.83. sedangkan rata-rata pada Post-test sebesar 81.11.

Hasil analisis uji-t diperoleh thitung = 8.93   sedangkan ttabel  = 2.30. Hal ini berarti thitung > ttabel , dengan demikian hipotesis nihil ((Ho)  ditolak dan hipotesis alternatif (Ha) diterima. Hal ini membuktikan bahwa metode Quantum Writing berpengaruh positif dalam kemampuan menulis teks deskripsi.


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.24114/ajs.v5i4.7042

Article Metrics

Abstract view : 287 times
PDF - 0 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 1970 Anisah Kartika Putri

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.