PEMBUATAN DAN KARAKTERISASI KOMPOSIT PAPAN BLOK TERBUAT DARI SISA POTONGAN KAYU MERANTI (Shorea Acuminata Dyer) DAN TRIPLEKS SEBAGAI PENGAPIT DENGAN PEREKAT POLIVINIL ALKOHOL

Kandance Butar-Butar, Anwar Darma Sembiring, Eddy Marlianto

Abstract


Telah dilakukan penelitian tentang pembuatan papan blok dari sisa  potongan kayu meranti  (Shorea acuminata DYER) dan tripleks sebagai pengapit dengan perekat polivinil alkohol menjadi papan blok yang ekonomis, kuat dan ramah lingkungan. Perbandingan variasi volum komposisi sampel triplek 100%,  variasi berat potongan kayu meranti : perekat polivini alkohol 95 : 5, 90 : 10, 85 : 15, 80 : 20, 75 : 25 %. Potongan sisa kayu meranti dan triplek di bersihkan dengan alkohol. Potongan-potongan kayu tersebut diserut dengan ketebalan yang sama (0,5 cm) dan juga triplek dengan ketebalan 0,5 cm. Selanjutnya potongan-potongan kayu disusun sesuai dengan variasi komposisi yang akan digunakan. Dilakukan pengepresan terhadap sampel dengan alat hot press . Sampel hasil di bagi beberapa bagian untuk melakukan pengujian. Untuk mengetahui karakteristik papan blok dilakukan pengujian fisis meliputi kerapatan, daya serap air. Selajutnya dilakukan pengujian mekanik meliputi uji kuat lentur, kuat impak, kuat tekan, kuat tarik. Dilakukan Analisa Termal DTA untuk mengetahui perubahan suhu kritis papan blok yang di hasilkan. Dari hasil pengujian kerapatan didapatkan 0,57 kg/m3 hingga 0,67 kg/m3. Nilai hasil uji kuat lentur mencapai 2229,825 N/m2 sampai 3240,656 N/m2. Hasil uji kuat tarik 620,579 N/m2 sampai 935,236 N/m2. Hasil uji kuat tekan 11,7 N/m2 sampai 18,1 N/m2. Untuk nilai kuat himpak 13870 Kj/m2 sampai 33000 Kj/m2. Untuk uji DTA dilakukan pada komposisi 80 : 20 % di dapat endotermis 800 C dan eksotermis 3100 C, Hal ini dilakukan untuk mengetahui bahwa adanya kalor yang terserap dan kalor yang terlepaskan. Dari hasil penelitian ditunjukkan bahwa nilai sifat fisis dan sifat mekanik tip blok yang dihasilkan memenuhi standar JIS A – 5908 – 2003 dan standar SNI 03 – 2105 – 2006. Secara keseluruhan perlakuan didapat sudah memenuhi standar yang telah ditentukan.

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.24114/einstein.v1i2.5065

Article Metrics

Abstract view : 511 times
PDF - 1268 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.