MANAJEMEN PEMBINAAN KEPEGAWAIAN DI KANTOR BADAN INFORMASI DAN KOMUNIKASI SUMATERA UTARA

Rosmidar Sinaga

Abstract


Abstrak: Pegawai Negeri Sipil sebagai abdi negara dan abdi masyarakat mempunyai peranan yang sangat penting, yaitu berperan sebagai pemikir, perencana, penggerak partisipasi masyarakat dalam proses pembangunan, dan sekaligus berperan sebagai pengendali dan pengawas pelaksanaan pembangunan itu sendiri.Badan Informasi dan Komunikasi Sumatera Utara berupaya memberikan layanan informasi dan komunikasi baik ke dalam maupun keluar. Informasi berupa penjelasan dan gambaran kepada masyarakat tentang pembangunan, peristiwa dan kejadian di daerah Sumatera Utara. Di samping itu komunikasi yang dilakukan antar instansi dan informasi yang diberikan berguna sebagai masukan bagi pimpinan dalam mengambil suatu keputusan ataupun kebijaksanaan.Persoalan utama yang muncul sebagai konsekwensi dari pengalihan nama dan struktur organisasi Badan Informasi dan Komunikasi tersebut adalah berkenaan dengan sistem manajemen dan tata urutan kerja para pegawai. Pegawai yang selama ini berada di bawah pengendalian Departemen Penerangan (Menteri Penerangan), saat ini sudah menjadi Badan tersendiri yang secara struktural dan sistem administrasi tentu sedikit banyaknya Mengalami perbedaan baik dalam hal wewenang, tugas dan fungsi dengan lembaga sebelumnya.Fokus penelitian ini adalah pada manajemen pembinaan yang digunakan di Kantor Badan Informasi dan Komunikasi Sumatera Utara, dan bentuk kerjasama Badan Informasi dan Komunikasi dengan instansi lain dan dengan masyarakat sehingga dinilai cukup berhasil menyampaikan informasi dan membina komunikasi pembangunan.

 

Kata Kunci : Manajemen Pembinaan dan Pegawai Negeri Sipil


Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 128 times
PDF - 112 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.