Hubungan Motivasi Belajaran dan Dukungan Orang Tua Pada Pembelajaran Online dengan Hasil Belajar Keamanan Pangan Siswa SMK Pariwisata Imelda Medan

Nora Yani Erli Mutiara Dian Agustin Dalimunthe Siti Sutanti

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis: (1) Motivasi Belajar; (2) Dukungan Orang Tua Siswa Pada Pembelajaran Online; (3) Hasil Belajar Siswa Pada Pelajaran Keamanan Pangan; (4) Hubungan Motivasi Belajar siswa dengan Hasil Belajar Keamanan Pangan; (5) Hubungan Dukungan Orang Tua Siswa Pada Pembelajaran Online dengan Hasil Belajar Keamanan Pangan; (6) Hubungan Motivasi Belajar Siswa dan Dukungan Orang Tua Pada Pembelajaran Online dengan Hasil Belajar Keamanan Pangan. Desain penelitian adalah Deskriptif Korelasional. Lokasi penelitian di SMK Pariwisata Imelda Medan. Waktu penelitian mulai November 2020-Januari 2021. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMK Pariwisata Imelda Medan. Pengambilan sampel secara Simple Random Sampling. Jumlah sampel 32 siswa. Teknik pengumpulan data Motivasi Belajar dan Dukungan Orang Tua Pada Pembelajaran Online menggunakan  angket dan Hasil Belajar Keamanan Pangan menggunakan tes. Teknik analisis data menggunakan deskriptif data, tingkat kecenderungan dan uji persyaratan analisis yaitu : uji normalitas dan uji linearitas. Uji hipotesis dengan uji korelasi product moment, uji parsial dan  korelasi ganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kecenderungan Motivasi Belajar dan Dukungan Orang Tua Pada Pembelajaran Online termasuk kategori cenderung cukup masing-masing sebesar 84,37 persen dan 90,62 persen. Tingkat kecenderungan Hasil Belajar Keamanan Pangan termasuk kategori cenderung tinggi sebesar 53,12 persen. Hasil analisis korelasi parsial terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara Motivasi Belajar dengan Hasil Belajar Keamanan Pangan dengan nilai ryx1x2 = 0,362. Hasil analisis korelasi parsial terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara Dukungan Orang Tua Pada Pembelajaran Online dengan Hasil Belajar Keamanan Pangan dengan nilai ryx2x1 = 0,727. Hasil analisis korelasi ganda terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara Motivasi Belajar dan Dukungan Orang Tua Pada Pembelajaran Online dengan Hasil Belajar Keamanan Pangan dengan nilai Ryx1x2 = 0,553. Artinya semakin tinggi Motivasi Belajar dan Dukungan Orang Tua Pada Pembelajaran Online maka semakin tinggi Hasil Belajar Keamanan Pangan siswa.

Kata kunci : Motivasi Belajar, Dukungan Orang tua, Pembelajaran Online

ABSTRACT

This study aims to analyze: (1) The learning motivation; (2) Parental support in online learning; (3) Food safety learning outcomes; (4) The relationship between learning motivation and food safety learning outcomes; (5) Parental relationship support in online learning with food safety learning outcomes; (6) The relationship between educational motivation and parental support in online learning with food safety learning outcomes. The research design was descriptive of the link. SMK Imelda Medan Tourism search site. The research time was November 2020 to January 2021. The community of this research was all students of Class X SMK Pariwisata Imelda Medan. The sampling was simple random samples. A total of 32 students. The data analysis technique is metadata, trend testing, analysis requirement testing with standard and linear testing, hypothesis testing with product moment, partial correlation and multiple correlation. The results showed that the level of learning motivation tendency, parental support in online learning, and food safety learning outcomes were in the middle and high categories with each value of 84.37 percent; 90.62 percent; And 53.12 percent. Results of parcial correlation analysis between learning motivation and learning outcomes for food safety at a significant 5 percent level with tcount> ttable value, that is ryx1x2 = 0,362. Results of a parcial correlation analysis between parental support in online learning and food safety learning outcomes at a significant 5 percent level that is, ryx2x1 = 0,727. Results of a multiple correlation analysis between learning motivation and parental support in online learning With a food safety learning outcome is Ryx1x2 = 0,553 there is a significant correlation between educational motivation and parental support in online learning with learning food safety outcomes. This means that the higher the educational motivation and parental support in online learning, the higher the food safety learning outcomes.

Keywords: Learning Motivation, Parental Support, Online Learning



Full Text:

PDF

References


Amanda. (2009). Motivasi Berprestasi Dan Pengembangan Diri. Diakses pada 2017 April dari http://idamanda/blogspot.com.

Anwar. (2018). Pendidikan Kecakapan Hidup. Bandung: Alfa Beta.

Arikunto. (2013). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta:Rineka Cipta.

Uno, Hamzah. (2014). Teori Motivasi dan Pengukurannya. Jakarta: Bumi Aksara.

Djamarah.(2010). Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Rineka Cipta.

Setiawan, Heri (2020). http//www.dukungan orang tua pada pembelajaran Online.com.

Hurlock. (2011). Psikologi Perkembangan. Jakarta: Erlangga.

Ihromi, (2006). Bunga Rampai Sosiologi Keluarga. Jakarta: Obor Indonesia.

Ihsan, (2011). Dasar-Dasar Kependidikan. Jakarta: Obor Indonesia.

Purwanto. (2012). Evaluasi Hasil Belajar. Yogyakarat: Pustaka Pelajar.

Purwanto, Ngalim. (2017). Evaluasi Hasil Belajar. Yogyakarta: Pustaka

Pelajar.

Santrock, J.W. (2013). Psikologi Pendidikan. Edisi Kedua. (penerjemah: TriWibowo B.S). Jakarta: Kencana.

Sarafino. (2011). Psikologi Pendidikan. Bandung: Posdakarya.

Sardiman. (2018). Interaksi Dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: PT.Raja Grafindo Persada.

Slameto. (2018). Belajar dan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Jakarta :Rineka Cipta.

Sudijono. (2011) Pengantar Statistik Pendidikan. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.




DOI: https://doi.org/10.24114/gni.v5i2.33108

Article Metrics

Abstract view : 43 times
PDF - 39 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.