PENERAPAN PEMBELAJARAN MATEMATIKA REALISTIK UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA SISWA PADA MATERI SEGI EMPAT DI KELAS VII MTS AMDA PERCUT SEI TUAN T.A. 2014/2015

PARDOMUAN N.J.M SINAMBELA, AFRODHITA MUNTHE

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah pembelajaran matematika realistik dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematika siswa pada materi segi empat di kelas VII MTs Amda Percut Sei Tuan T.A 2014/2015.

Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII-2 MTs Amda Percut Sei Tuan yang berjumlah 36 orang siswa dan objek penelitian ini adalah penerapan pembelajaran matematika realistik untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematika siswa MTs Amda Percut Sei Tuan T.A 2014/2015. Instrumen penelitian yang digunakan adalah observasi, tes dan dokumentasi.

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri atas 2 siklus, masing-masing terdiri dari 2 kali pertemuan. Sebelum memberikan tindakan, terlebih dahulu diberikan tes awal dan setiap akhir siklus diberikan tes kemampuan pemecahan masalah. Kemampuan pemecahan masalah mengalami peningkatan. Hal ini dilihat dari peningkatan rata-rata pemecahan masalah matematika siswa dari tes awal, siklus I, dan siklus II, yakni dari 44,86 (44,86%) dengan tingkat kemampuan sangat rendah di tes awal menjadi 70,65 (70,65%) dengan tingkat kemampuan sedang di siklus I dan menjadi 82,41 (82,41%) dengan tingkat kemampuan tinggi di siklus II.

Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan pembelajaran matematika realistik dapat meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematika siswa pada materi segi empat di kelas VII MTs Amda Percut Sei Tuan.

 

Kata Kunci: Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika, Pembelajaran Matematika Realistik.


Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 92 times
PDF - 263 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.