PERBEDAAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN MODELPEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD BERBASISMACROMEDIA FLASH DENGAN PEMBELAJARAN KONVENSIONAL

Rini Wahyuni, Alkhafi Maas Siregar

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar siswa yang diajar dengan model pembelajaran kooperatif tipe STAD berbasis Macromedia Flash dan model pembelajaran konvensional pada materi pokok impuls dan momentum di kelas X semester II SMK Negeri 1 Stabat tahun ajaran 2012/2013.Jenis penelitian ini adalah quasi eksperimen. Populasi dalam penelitian  adalah seluruh siswa kelas X Semester IISMKNegeri 1 Stabat yang terdiri dari 6 kelas. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara cluster random sampling dengan mengambil 2 kelas dari 6 kelas secara acak yaitu kelas X-TKJ sebagai kelas eksperimen dan kelas X-AV sebagai kelas kontrol.Dari hasil pengolahan data postes diperoleh bahwa ada perbedaan yang signifikan antara model pembelajaran kooperatif tipe STAD berbasis Macromedia Flash dengan model pembelajaran konvensional terhadap hasil belajar siswa pada materi pokok impuls dan momentum kelas X semester II SMK Negeri 1 Stabat T.P. 2012/2013.

 

Kata kunci : Model Pembelajaran Kooperatif tipe STAD,  Konvensional, Macromedia Flash


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.24114/inpafi.v1i2.2007

Article Metrics

Abstract view : 82 times
PDF - 65 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.