PENGARUH MODEL PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP KETERAMPILAN MEMECAHKAN MASALAH AUTENTIK SISWA PADA MATERI POKOK FLUIDA STATIS DI KELAS X SEMESTER II SMA NEGERI 6 BINJAI T.P 2015/2016

Annisa Wildayani Sebayang, Mara Bangun Harahap

Abstract


ABSTRAK

Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh model problem based learning (PBL) terhadap keterampilan memecahkan masalah autentik siswa pada materi pokok fluida statis. Jenis penelitian adalah quasi eksperimen. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas X Semester II SMA Negeri 6 Binjai. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara cluster random sampling yang masing-masing berjumlah 33 siswa dengan mengambil 2 dari 3 kelas secara acak yaitu kelas eksperimen dan kontrol  masing-masing X1 dan X2. Diberikan perlakuan yang berbeda, kelas eksperimen dengan model PBL dan kelas kontrol dengan pembelajaran konvensional. Cara memperoleh data keterampilan pemecahan masalah dalam penelitian,  digunakan tes uraian berjumlah 10 item yang telah divalidkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan model PBL pada materi pokok fluida statis di kelas X semester II SMA Negeri 6 Binjai T.P. 2015/2016 secara signifikan lebih berpengaruh dalam meningkatkan keterampilan pemecahan masalah siswa.

 

Kata kunci : Model Problem Based Learning, Keterampilan Pemecahan Masalah, Fluida Statis


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.24114/inpafi.v4i3.5580

Article Metrics

Abstract view : 306 times
PDF - 271 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.