IMPLEMENTASI PEDAGOGICAL CONTENT KNOWLEDGE (PCK) BERBASIS INKUIRI TERBIMBING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA

Yarni Laoli, Wawan Bunawan

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh implementasi pedagogical content knowledge (PCK) berbasis inkuiri terbimbing terhadap hasil belajar siswa. Metode penelitian adalah quasi eksperimen dengan desain two group pre-test and pos-test. Populasi penelitian adalah semua siswa kelas XI di salah satu sekolah negeri di kota Binjai. Sampel penelitian diambil dengan teknik random sampling, yang terdiri dari dua kelas, yaitu kelas eksperimen diberikan perlakuan dengan implementasi PCK berbasis inkuiri terbimbing, sedangkan kelas kontrol diberikan perlakuan dengan pembelajaran konvensional, masing-masing kelas sebanyak 35 siswa. Data penelitian diperoleh dengan menggunakan instrumen berupa tes pilihan ganda sebanyak 15 soal dan observasi aktivitas siswa. Hasil analisis data pretes menunjukkan kemampuan awal siswa kelas eksperimen dan kelas kontrol sama. Setelah diberikan perlakuan, diperoleh rata-rata postes kelas eksperimen 69,71 dengan standar deviasi 10,64, dan kelas kontrol 51,80 dengan standar deviasi 9,97. Rata-rata persentasi aktivitas belajar siswa selama empat kali pertemuan sebesar 72,61% dengan kategori aktif. Hasil uji t postes menunjukkan thitung > ttabel, sehingga disimpulkan bahwa ada pengaruh implementasi PCK berbasis inkuiri terbimbing untuk meningkatkan hasil belajar siswa.

Kata Kunci: pedagogical content knowledge (PCK), inkuiri terbimbing, hasil belajar, aktivitas.

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.24114/inpafi.v5i4.9225

Article Metrics

Abstract view : 295 times
PDF - 380 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.