PENGARUH MODEL PEMBELAJARANINQUIRY TRAININGBERBANTU MIND MAPPING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI POKOKSUHU DAN KALOR DI KELAS X SEMESTER II SMA NEGERI 3 MEDAN T.P.2016/2017

Rina Oktaviani, Rappel Situmorang

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh yang signifikan model pembelajaran inquiry training berbantu mind mapping terhadap hasil belajar siswa pada materi pokok suhu dan kalor. Jenis penelitian ini adalah quasi eksperiment dengan two group pretest postest design. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara random sampling, yaitu kelas X-1 sebagai kelas eksperimen dan X-2 sebagai kelas kontrol yang masing-masing berjumlah 35 orang. Teknik pengumpulan data hasil belajar siswa menggunakan tes essai dengan jumlah 8 soal. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji t pada α = 0,5. Hasil anlisis pretes diperoleh nilai rata-rata kelas eksperimen 29,80 dan kelas kontrol 29,26. Kedua sampel penelitian ini berdistribusi normal dan homogen. Aktivitas belajar siswa yang diajarkan dengan model pembelajaran inquiry training berbantu mind mapping pada materi pokok suhu dan kalor mengalami rata-rata peningkatan 80%. Hasil rata-rata postes kelas eksperimen adalah 76,97 dan kelas kontrol adalah 72,11. Analisis perhitungan uji t menunjukkan ada perbedaan hasil belajar akibat pengaruh hasil belajar siswa akibat model pembelajaran inquiry training berbantu mind mapping terhadap hasil belajar siswa pada materi pokok suhu dan kalor di kelas X semester II SMA N 3 Medan T.P 2016/2017.

 

Kata kunci:  inquiry training, mind mapping, konvensional, hasil belajar, aktivitas belajar

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.24114/inpafi.v6i1.9494

Article Metrics

Abstract view : 262 times
PDF - 210 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.