PENGARUH LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) BERBASIS PROBLEM BASED LEARNING BERBANTUAN CANVA TERHADAP HASIL BELAJAR MATERI PERKEMBANGBIAKAN TUMBUHAN KELAS IV SD NEGERI 106161 LAUT DENDANG T.A 2023/2024

Yemima Xaveria Maran Siregar

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbasis Problem Based Learning Berbantuan Canva Terhadap Hasil Belajar Materi Perkembangbiakan Tumbuhan Kelas IV  SD Negeri 106161 Laut Dendang T.A 2023/2024. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian Quasi Eksperimental. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas IV SD Negeri 106161 Laut Dendang yang berjumlah 42 siswa. Sampel penelitiannya adalah kelas IV-A yang berjumlah 27 siswa pada kelas eksperimen dan kelas IV-B yang berjumlah 15 siswa pada kelas control. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes pilihan ganda, teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji statistik uji-t (t-test) dengan menggunakan SPSS 29. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hasil belajar peserta didik menggunakan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbasis Problem Based Learning Berbantuan Canva lebih tinggi dibandingkan hasil belajar siswa menggunakan Lembar Kerja konvensional berbasis buku cetak. Secara statistik hasil posttest siswa pada kelas eksperimen memperoleh rata-rata 80 dan pada kelas kontrol 48,66. Dengan demikian perbandingan rata-rata hasil belajar siswa yang berbeda adalah 80 > 48,66. Pada uji Independent Sample T-Test menunjukkan Sig. (2-tailed) < 0,05 yaitu < 0,001 < 0,005 artinya Ho ditolak dan Ha diterima. Jadi disimpulkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) berbasis Problem Based Learning Berbantuan Canva terhadap Hasil Belajar Siswa Materi Perkembangbiakan Tumbuhan Kelas IV SD Negeri 106161 Laut Dendang T.A 2023/2024. Dengan demikian, Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) berbasis Problem Based Learning Berbantuan Canva ini dapat digunakan di sekolah dasar.

Full Text:

PDF

References


Amir, M. T. (2009). Inovasi Pendidikan melalui Problem Based Learning: Bagaimana Pendidik Memberdayakan Pemelajar di Era Pengetahuan. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.

Arikunto, S. (2012). Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.

Arikunto, S. (2016). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Arsyad, A. (2011). Media Pembelajaran. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.

Daga, A. (2021). Makna Merdeka Belajar dan Penguatan Peran Guru di Sekolah Dasar. Jurnal Educatio, 1075-1090.

Dimyati, & Mudjiono. (2006). Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: PT. Rineke Cipta.

Fathurrohman, M. (2015). Model- Model Pembelajaran Inovatif. Jogjakarta: AR-RUZZ MEDIA.

Khairinal. (2016). Metode Penelitian Kualitatif: Teori dan Praktik. Jakarta: Rajawali Pers.

Misbahuddin, S., & Hasan, A. (2013). Metode Penelitian Kuantitatif. Jakarta: Bumi Aksara.

Oemar, H. (2012). Proses Belajar Mengajar. Jakarta: Bumi Aksara.

Perangin-angin, L. M. (2023). Pengembangan E-Module Berbasis Flip Builder Di Kelas V Sdn 102117 Gunung Pamela. Jurnal Pendidikan Tambusai, 14794-14806.

Prastowo, A. (2014). Pengembangan Bahan Ajar Tematik Tinjauan Teoritis dan Praktis. Jakarta: Kencana.

Prastowo, A. (2015). Panduan Kreatif Membuat Bahan Ajar Inovatif. Yogyakarta: DIVA Press.

Prastowo, A. (2016). Pengembangan Bahan Ajar Tematik. Jakarta: Fajar Inter Pratama.

Purwanto. (2008). Metodologi Penelitian Kuantitatif. Yogyakarta: Pustaka Belajar.

Purwanto. (2011). Evaluasi Hasil Belajar. Yogyakarta: Pustaka Belajar.

Rahmi Ramadhani, Masrul, Dicky Nofriansyah, Mustofa Abi Hamid, I Ketut Sudarsana, Sahri, . . . Suhlayanti. (2020). Belajar dan Pembelajaran. Medan: Yayasan Kita Menulis.

Sanjaya, W. (2006). Strategi Pembelajaran Inovatif Kontenporer. Jakarta: Perpustakaan Nasional.

Sudjana, N. (2016). Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung: PT. REMAJA ROSDAKARYA.

Sugiyono. (2015). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Suliyati, Mujasam, Irfan Yusuf, & Sri Wahayu Widyaningsih. (2018). Penerapan Model PBL Menggunakan Alat Peraga Sederhana Terhadap Hasil Belajar Peserta Didik. Jurnal Curricula, 11-12.

Trianto. (2014). Model-Model Pembelajaran Inovatif Berorientasi Konstruktivistik. Jakarta: Prestasi Pustaka.

Widana, I. W., & Muliani. (2020). Metode Penelitian Kuantitatif Untuk Ilmu-ilmu Sosial. Jakarta: Kencana.

Widodo, S. (2017). Pengembangan Lembar Kegiatan Peserta Didik (LKPD) berbasis Pendekatan Saintifik untuk Meningkatkan Keterampilan Penyelesaian Masalah Lingkungan Sekitar Peserta Didik di Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan Ilmu Sosial, 189-204




DOI: https://doi.org/10.24114/jkss.v22i1.60870

Article Metrics

Abstract view : 63 times
PDF - 18 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 JURNAL KELUARGA SEHAT SEJAHTERA

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

 
 width=

JURNAL KELUARGA SEHAT SEJAHTERA (JKSS)

Published by the Institute for Research and Community Service, Medan State University

Addresss: Jl. William Iskandar Ps. V, New Memories, District. Percut Sei Tuan, Deli Serdang Regency, North Sumatra, Indonesia, 20221

Email: Ksspusdibangks@gmail.com, Administrator Phone: +62-85942206112

Creative Commons License
This is Jurnal Keluarga Sehat Sejahtera licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.