PELATIHAN BERBASIS SIMULASI DALAM MENINGKATKAN KETERAMPILAN GURU MENERAPKAN COOPERATIVE LEARNING TIPE TWO STAY TWO STRAY

Parlinus Gulo

Abstract


Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui apakah pelatihan berbasis simulasi dapat meningkatkan
keterampilan guru Matematika menerapkan model cooperative learning tipe two stay two stray.Penelitian
ini merupakan penelitian tindakan sekolah yang dilaksanakan dalam 2 siklus dan diawali dengan observasi
pra siklus terhadap 10 guru matematika. Untuk mengumpulkan data, digunakan instrumen yaitu: (1)
penilaian keterlaksanaan tindakan pada pelatihan berbasis simulasi; (2) telaah RPP; dan (3) lembar
pengamatan terhadap guru dalam menerapkan model cooperative learning tipe two stay two stray. Hasil
penelitian menunjukkan bahwa: (1) rata-rata persentase keterampilan guru dalam penyusunan RPP dengan
model cooperative learning tipe two stay two stray pada pra siklus sebesar 72,13% (cukup), pada siklus I sebesar 92,53% (amat baik) dan pada siklus II sebesar 95,87% (amat baik); (2) Rata-rata persentase keterampilan guru menerapkan model cooperative learning tipe two stay two stray pada pra siklus sebesar 10,00% (amat kurang), pada siklus I sebesar 68,75% (kurang) dan pada siklus II sebesar 85,42% (baik). Jadi tindakan dikatakan berhasil setelah dilaksanakan siklus II.Kesimpulan penelitian yaitu pelatihan
berbasis simulasi dapat meningkatkan keterampilan guru matematika menerapkan model cooperative learning tipe two stay two stray.

Kata Kunci:Twostay two stray, cooperative learning, keterampilan guru, simulasi, pelatihan


Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 76 times
PDF - 493 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.