PELATIHAN PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN JARAK JAUH DENGAN GOOGLE CLASSROM DI SMAN 15 KOTA BEKASI

Ahmad Chusyairi, Didik Setiyadi, Saludin Saludin, Rully Pramudita

Abstract


Kemampuan penguasaaan teknologi dan informasi pada guru di SMAN 15 Kota Bekasi dalam masa adaptasi kebiasaan baru sangat diperlukan. Pembuatan media pembelajaran adalah upaya yang dilakukan guru untuk memberikan pembelajaran jarak jauh dengan tool Google Classroom. Metode dalam pengabdian ini adalah dengan pelatihan pembuatan media pembelajaran yang berisi penambahan data siswa, penginputan materi pembelajaran, pembuatan kuis untuk siswa, dan penilaian tugas siswa. Hasil pada pengabdian ini adalah guru dapat membuat media pembelajaran dengan dukungan Google Classroom, sehingga dapat menyajikan informasi pembelajaran jarak jauh yang mudah disampaikan kepada siswa dengan berkualitas. Hasil pada pengabdian dapat membantu memberikan kemudahan dalam melakukan pembelajaran jarak jauh, sehingga dapat mempermudah dalam mewujudkan visi (Dapat Sejajar dengan Sekolah Terbaik Lainnya) dan misi (Unggul dalam Prestasi-Berdaya Saing Global-Berlandaskan Iman dan Taqwa) SMAN 15 Kota Bekasi. Hasil kuesioner dari Pengabdian kepada Masyarakat ini adalah Baik Sekali sebesar 44,43%, Baik sebesar 47,73%, Cukup sebesar 8%, Kurang Baik sebesar 0,33%, dan Sangat Kurang sebesar 0%.

Kata kunci: Google Classroom, Media Pembelajaran, Pelatihan, SMAN 15 Kota Bekasi 


Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 712 times
PDF - 706 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

p-ISSN: 0852-2715 | e-ISSN: 2502-7220


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

Jl. Willem Iskandar Pasar. V Medan Estate.