EDUWISATA HUTAN MANGROVE SEBAGAI IMPLEMENTASI SIKAP CINTA LINGKUNGAN

Wiwik Lestari, Stelly Martha Lova, Vivi Uvaira Hasibuan, Fitri Yani

Abstract


Tujuan program pengabdian kepada masyarakat yang dilaksanakan antara lain: (1) memahamkan masyarakat tentang potensi kegiatan eduwisata di daerah pesisir; (2) menjadikan eduwisata sebagai program pengembangan desa di Paluh Merbau; dan (3) mengimplementasikan sikap cinta lingkungan dalam program eduwisata hutan mangrove daerah Paluh Merbau. Hal ini dilakukan berdasarkan permasalahan yang dihadapi mitra dalam mengembangkan kawasan Paluh Merbau sebagai kawasan eduwisata, di antaranya: (1) minimnya pemahaman mitra terkait pengembangan eduwisata di kawasan Paluh Merbau, (2) minimnya pemahaman dan keterampilan mitra dalam mengembangkan potensi lokal Paluh Merbau sebagai ciri khas/keunikan wisata edukatif. Solusi yang dilakukan untuk mengatasi permasalahan mitra di antaranya: (1) pendampingan pemetaan potensi lokal pesisir Paluh Merbau sehingga dapat dikembangkan menjadi kawasan eduwisata; (2) pendampingan edukasi cinta lingkungan bagi penggiat kawasan pesisir Paluh Merbau sehingga dapat dikembangkan menjadi kawasan Eduwisata; dan (3) pendampingan eco-brick dan eco-enzyme sebagai ciri khas/keunikan wisata edukatif di Paluh Merbau. Metode pelaksanaan kegiatan dilakukan melalui 4 tahapan, antara lain: (1) Persiapa; (2) Pelaksanaan; (3) Monitoring dan Evaluasi; dan (4) Tindak Lanjut. Hasil program pengabdian masyarakat yang telah dilaksanakan antara lain: (1) masyarakat secara luas dapat terlibat langsung dalam mengurangi polusi lingkungan sekaligus dapat berkreasi membuat, membentuk, dan menggunakan ecobrick di lingkungan sekitar sebagai bentuk sikap peduli dan cinta lingkungan dan (2) masyarakat dapat membuat dan menggunakan sendiri cairan serbaguna melalui metode eco-enzyme sebagai bentuk perhatian dan kepedulian pada pemanfaatan limbah organik untuk perlindungan dan pemeliharaan lingkungan.

Kata kunci: Eduwisata, Cinta Lingkungan, Paluh Merbau


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.24114/jpkm.v28i2.32022

Article Metrics

Abstract view : 408 times
PDF - 317 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

p-ISSN: 0852-2715 | e-ISSN: 2502-7220


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.

Jl. Willem Iskandar Pasar. V Medan Estate.