EDUKASI LATIHAN FISIK BERBASIS SELF CARE KEPADA KLIEN DAN KELUARGA PENDERITA DIABETES MELLITUS DI KELURUHAN PEDUNGAN KOTA DENPASAR
Abstract
Prevalensi diabetes melitus hingga saat ini terus meningkat di seluruh dunia termasuk di Indonesia. Diabetes mellitus menyebabkan keterbatasan fungsional dan multi morbiditas, sehingga klien diabetes mellitus perlu belajar mempertahankan perilaku pengelolaan diri seumur hidup, seperti perawatan diri atau self-care. Pelaksanan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan pasien dan keluarga dengan Diabetes Mellitus untuk melakukan perawat secara mandiri dalam bentuk latihan fisik berbasis self-care. Pengabdian ini diberikan kepada pasien dan keluarga diawali dengan pemberian health education kemudian intervensi latihan fisik eksentrik berbasis Self Care dengan mengoptimalkan penggunaan strategi koping dan pemanfaatan dukungan sosial kepada penderita Diabetes Mellitus. Pendekatan latihan fisik eksentrik berbasis self-care ini digunakan untuk mempercepat respons adaptif penderita. Hasil pelaksanaan didapatkan bahwa, sebelum pemberian edukasi (pretest) sebanyak 4 responden (40%) memiliki pengetahuan yang baik terhadap latihan fisik berbasis self-care, dan setelah edukasi sebanyak 7 responden (70%) sudah mengetahui dengan baik mengenai latihan fisik berbasis self-care. Pengetahuan yang baik mengenai latihan fisik berbasis self-care pada pasien dan keluarga dengan diabetes mellitus akan meminimalkan resiko ketidaknyamanan pada rentang gerak mobilitas pasien.
Keywords
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.24114/jpkm.v29i2.43622
Article Metrics
Abstract view : 234 timesPDF - 350 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2023 JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
p-ISSN: 0852-2715 | e-ISSN: 2502-7220
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
Jl. Willem Iskandar Pasar. V Medan Estate.