SURVEI KETERAMPILAN PASSING DAN DRIBBLING LATIHAN PADA PEMAIN SEPAKBOLA SSB HW MANDIANGIN U12 DI KABUPATEN BANJAR
Abstract
Tujuan dari penelitian ingin mengetahui kemampuan passing dan dribbling pada pemain sepakbola SSB HW Mandiangin Di Kabupaten Banjar. Metode yang digunakan yaitu metode kuantitatif deskriptif dengan teknik pengambilan data secara observasi, tes dan pengukuran. Populasi yang akan diteliti yaitu pemain dari SSB HW Mandiangin di Kabupaten Banjar. Sampel dari penelitian ini atletnya berjumlah ada 15 orang. Tingkat tererampilan passing menunjukkan bahwa jumlah 3 orang pemain kategori sedang dengan hasil presentase sebesar 20%, kemudian 12 orang pemain termasuk kategori kurang dengan hasil presentase 80%. Tingkat keterampilan dribbling pemain menunjukan bahwa jumlah 2 orang pemain kategori baik dengan hasil persentase sebesar 13,3%, kemudian 9 orang pemain termasuk kategori sedang dengan hasil presentase sebesar 60%, kemudian 3 orang pemain termasuk kategori kurang dengan hasil presentase sebesar 20%, kemudian 1 pemain termasuk kategori sangat kurang dengan hasil presentase sebesar 6,7%. Kesimpulan tingkat keterampilan passing masuk dalam kategori kurang, karena rata-rata pemain kurang menguasai keakuratan passing mengarahkan bola ke target dengan hasil presentase tertinggi 80% dengan jumlah 15 orang pemain. Tingkat keterampilan dribbling dalam kategori sedang karena rata-rata pemain menggiring bola secara zig-zag melewati rintangan dengan hasil kecepatan yang sedang dengan hasil presentase tertinggi 60% dengan jumlah 15 orang pemain.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Arifin, R., & Warni, H. (2018). Multilateral: Jurnal Pendidikan Jasmani dan Olahraga Ramadhan. Multilateral, 17(2), 63–66.
Detu, S., Datau, S., & Hidayat, J. T. (2024). Pengembangan Model Latihan Passing Detu dalam Permainan Sepak Bola (Study Pengembangan Pada Persidago U-17). INNOVATIVE: Journal Of Social Science Research, 4, 210–218.
Nur Fajrin, S., Suci Mahayati, D., Studi Fisioterapi Program Diploma Tiga, P., Ilmu Kesehatan Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta, F., & Pusat Otak Nasional, R. (2021). LITERATURE REVIEW : HUBUNGAN KOORDINASI TERHADAP KETERAMPILAN MENGGIRING BOLA PADA PEMAIN SEPAK BOLA. In Indonesian Journal of Physiotherapy (Vol. 1, Issue 1).
Nurdiansyah, N., & Arifin, R. (2021). Penguatan Mental dalam Bertanding Pada Pemain Sepakbola Desa Mandiangin Kabupaten Banjar Kalimantan Selatan. Bubungan Tinggi: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 3(4), 437. https://doi.org/10.20527/btjpm.v3i4.2788
Oktavian Dhimas Eka Nur, & Gunadi Dwi. (2024). JURNAL KREATIF OLAHRAGA. Jurnal Keratif Olahraga, 63–72.
Sandika, A., & Mahfud, I. (2021). Penerapan Model Latihan Daya Tahan Kardiovaskuler With The Ball Permainan Sepak Bola SSB BU Pratama. Journal Of Physical Education, 2(1), 32–36. https://doi.org/10.33365/joupe.v2i1.859
Sani Rahman, K., Studi Pendidikan Kepelatihan Olahraga, P., & Ilmu Keolahragaan, F. (2020). TINJAUAN KEMAMPUAN TEKNIK DASAR SEPAK BOLA. Jurnal Patriot, 2(2).
Talia, Y., Ilham, M., Utama, B., & Ismail, A. (2024). Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Dribbling Dengan Kaki Bagian Luar Pada Permainan Sepak Bola Melalui Metode Bermain Kelompok Pada Siswa. Education, Language, and Culture (EDULEC), 4(1), 1–10. https://doi.org/10.56314/edulec.v4i1
DOI: https://doi.org/10.24114/jpor.v10i01.59325
Article Metrics
Abstract view : 52 timesPDF - 51 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2024 Jurnal Pedagogik Olahraga
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Jurnal Pedagogik Olahraga
Program Studi Pendidikan OlahragaProgram Pascasarjana Universitas Negeri Medan
Website : https://jurnal.unimed.ac.id/2012/index.php/jpor
Jurnal Pedagogik Olahraga is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.