PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED INSTRUCTION MELALUI MEDIA GOOGLE HANGOUTS MEET UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MATA KULIAH MANAJEMEN PERTUJUKAN PADA MAHASISWA SEMESTER V JURUSAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA TAHUN PEMBELAJARAN 2020/2021

Hera Chairunisa, Ita Khairan, Muharrina Harahap, Masta Marselina Sembiring

Abstract


Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan Kemampuan Mata Kuliah Manajemen Pertujukan pada Mahasiswa Semester V Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia Tahun Pembelajaran 2020/2021 denggan menerapkan Model Problem Based Instruction Melalui Media Google Hangouts Meet. Subjek penelitian adalah mahasiswa program studi bahasa dan sastra Indonesia semester Lima (V) tahun ajaran 2020/2021 berjumlah 25 orang. Kegiatan ini akan dilakukan pada waktu dan tempat sesuai dengan perkuliahan mata kuliah Manajemen Pertunjukan di jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas dengan yang dikembangkan oleh Kemmis & Mc Taggart. Hasil penelitian adalah Pada siklus I, peningkatan Kemampuan Mata Kuliah Manajemen Pertujukan mahasiswa masih tergolong kategori rendah dengan rata-rata nilai 45,6 Pada siklus II, Peningkatan mahasiswa Kemampuan Mata Kuliah Manajemen Pertujukan sudah tergolong kategori tinggi dan ada peningkatan dari siklus I, dengan nilai rata-rata 77,2. Disimpulkan bahawa Penerapan Model Problem Based Instruction Melalui Media Google Hangouts Meet dapat Meningkatkan Kemampuan Mata Kuliah Manajemen Pertujukan pada Mahasiswa Semester V Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia Tahun Pembelajaran 2020/2021

Keywords


Manajemen, Pertunjukan, Problem Based Instruction, Media, Google Hangouts Meet

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.24114/edukasi%20kultura.v7i2.21996

Article Metrics

Abstract view : 207 times
PDF - 224 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Jurnal Edukasi Kultura: Jurnal Bahasa, Sastra dan Budaya

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.