ANALISIS POTENSI USAHA KERAJINAN KULIT MAHATAKSU LEATHER CRAFT DI DESA MARGA DAUH PURI DITINJAU DARI ASPEK KELAYAKAN BISNIS

Ni Putu Yunita Putri, Anak Agung Elik Astari, Ni Putu Andini Desiyanti Laksmi

Abstract


Sektor industri memiliki peranan yang sangat penting sebagai penopang perekonomian di Indonesia. Sektor kerajinan kulit menjadi salah satu bagian dari sektor industri yang menggunakan kulit sebagai bahan baku utama dalam proses produksinya. Kabupaten Tabanan menjadi salah satu sentra kerajinan kulit di Bali yang memiliki potensi besar dan berpeluang untuk melakukan ekspor produk kerajinan kulit. Mahataksu Leather Craft merupakan salah satu pengrajin kulit berskala mikro yang berlokasi di Jalan Ciung Wanara, Desa Marga Dauh Puri, Kecamatan Marga, Kabupaten Tabanan yang memiliki potensi yang besar untuk dikembangkan. Melalui penelitian ini, pemilik usaha dapat mengetahui potensi yang ada dalam usahanya sehingga dapat dilakukan evaluasi dan pengembangan usaha. Penelitian ini dilakukan dengan metode pengumpulan data dengan teknik penelitian langsung (field research). Data diperoleh dari adanya observasi, wawancara, dokumentasi yang dilakukan di tempat produksi usaha Mahataksu Leather Craft. Sedangkan teknik analisis data yang diterapkan dalam penelitian ini yaitu secara deskriptif naratif yang menganalisis kelayakan usaha berdasarkan aspek non finansial seperti aspek pasar dan pemasaran, aspek teknis dan teknologi, serta aspek manajemen dan sumber daya manusia. Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan dari penelitian ini, diperoleh hasil bahwa usaha Mahatakasu Leather Craft memiliki potensi yang besar untuk dikembangkan, dilihat dari aspek pasar dan pemasaran yang mampu memasarkan produknya hingga ke luar daerah bahkan telah mendapat pesanan dari luar negeri. Selain itu, dari aspek teknis dan teknologi, usaha ini sudah maksimal dalam penggunaan dan pemanfaatan teknologi digital dalam proses promosi serta adanya standarisasi produksi, namun masih terkendala minimnya jumlah tenaga kerja.

Keywords: Kelayakan Bisnis, Kerajinan Kulit, Desa Marga

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.24114/niaga.v12i3.51114

Article Metrics

Abstract view : 118 times
PDF - 86 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
NIAGAWAN is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.