PENGARUH MOTIVASI BELAJAR DAN KEPERCAYAAN DIRI SISWA TERHADAP PRESTASI BELAJAR

Authors

  • Noni Rozaini Universitas Negeri Medan
  • Sandra Dwi Anti Alumni Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Medan

DOI:

https://doi.org/10.24114/niaga.v6i2.8335

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah apakah terdapat pengaruh motivasi belajar dan kepercayaan diri siswa terhadap prestasi belajar ekonomi siswa kelas XI SMA Swasta Raksana Medan Tahun Pelajaran 2015/2016. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Swasta Raksana Medan yang beralamat di Jln. Gajah Mada No.20.populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPS SMA Swasta Raksana Medan Tahun Pelajaran 2015/2016. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah total sampling yaitu seluruh bagian dari populasi yang berjumlah 89 orang, dan instrumen yang digunakan untuk mengukur motivasi belajar dan kepercayaan diri berupa angket. Hasil analisi regresi linear berganda diperoleh persamaan garis linear Y=28.013+0,234 X1+0,458 X2. Teknik analisis data yang digunakan adalah dengan uji t pada taraf signifikan alpha 5% hasil yang diperoleh menunjukkan motivasi belajar berpengaruh secara signifikan terhadap prestasi belajar dimana nilai thitung>ttabel (2,151>1,662).Dan kepercayaan diri berpengaruh sacara signifikan terhadap prestasi belajar thitung>ttabel (3,337>1,662). Hasil yang diperoleh dari uji F menunjukkan bahwa variabel motivasi belajar dan kepercayaan diri siswa berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi belajar ekonomi siswa kelas XI IPS SMA Swasta Raksana Medan dengan nilai Fhitung>Ftabel (21,783>3,10). Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa motivasi belajar dan kepercayaan diri siswa berpengaruh terhadap prestasi belajar ekonomi siswa kelas XI IPS SMA Swasta Raksana Medan. Keyword: motivasi belajar, kepercayaan diri,, dan prestasi belajar ekonomi siswa.

Downloads

Published

2017-10-31