INOVASI PEMBELAJARAN METODE KONVENSIONAL DIKOMBINASIKAN DENGAN STRATEGI PETA KONSEP UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR BIOLOGI

Mariaty Sipayung

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas XI IPA 3 SMA Negeri 3 Binjai dengan menggunakan inovasi pembelajaran metode konvensional dikombinasikan dengan strategi peta konsep (concept mapping) mata pelajaran Biologi. Subjek penelitian adalah seluruh siswa kelas XI IPA 3 SMA Negeri 3 Binjai. Penelitian ini di desain dalam bentuk penelitian tindakan kelas yang dilakukan dengan dua siklus penelitian, yang diamati secara langsung oleh peneliti dan guru. Pengamatan dilakukan pada 40 orang siswa. Adapun yang menjadi indikator keberhasilan penelitian meliputi: persentase peningkatan hasil belajar, ketuntasan belajar, dan hasil dari penilaian peta konsep yang dikerjakan oleh siswa. Instrumen yang digunakan adalah tes kognitif dan lembar penilaian peta konsep siswa. Data dianalisis secara kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar siswa. Siswa yang memperoleh nilai tuntas pada postes I ada 14 siswa, dan pada postes II meningkat menjadi 37 siswa. Nilai rata-rata yang diperoleh siswa pada pretest adalah 34,9; rata-rata postest I adalah 75,4; dan nilai rata-rata siswa pada postest II adalah 86,3. Persentase ketuntasan nilai siswa secara klasikal pada siklus I adalah 35%, hal ini belum mencapai kriteria ketuntasan secara klasikal karena belum mencapai ≥85%. Pada siklus II diperoleh ketuntasan belajar siswa menjadi adalah 92,5%, Dalam aspek psikomotorik, yaitu penilaian terhadap hasil peta konsep siswa menunjukkan nilai yang baik. Untuk penilaian pada peta konsep pada siklus I, siswa mendapatkan persentase rata-rata 67,57%, dan hasilnya meningkat pada siklus II menjadi 87,5. Hasil penelitian membuktikan, inovasi pembelajaran metode konvensional dikombinasikan dengan strategi peta konsep dapat meningkatkan hasil belajar kelas XI IPA 3 SMA Negeri 3 Binjai.
Kata kunci: inovasi, konvensional, peta konsep, hasil belajar.

Keywords


inovasi, konvensional, peta konsep, hasil belajar.

Full Text:

PDF

References


Arikunto, S., (2008), Dasar – Dasar Evaluasi Pendidikan (Edisi Revisi), PenerbitBumi Aksara, Jakarta

Dahar, RW., (1996), Teori- Teori Belajar, Penerbit Erlangga: Jakarta

Nurkancana., (1986), Evaluasi Pendidikan, Penerbit Usaha Nasional, Surabaya

Sanjaya, W., (2010), Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan, Kencana, Jakarta

Sa’ud, S., (2008), Inovasi Pendidikan, Alfabeta, Bandung

Sagala, S., (2009), Konsep dan Makna Pembelajaran, Penerbit Alfabeta, Bandung

Trianto., (2011), Mendesain Model Pembelajaran Inovatif Progresif, Penerbit Kencana, Jakarta

Yamin, M., (2010), Pengembangan Kompetensi Belajar, Universitas Indonesia, Jakarta




DOI: https://doi.org/10.24114/jpbp.v20i1.3067

Article Metrics

Abstract view : 194 times
PDF - 3 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c)

slot gacor slot