STUDI TENTANG PENAMBANGAN BAHAN GALIAN C DI DESA KALOY KECAMATAN TAMIANG HULU KABUPATEN ACEH TAMIANG

Kiki Novita

Abstract


ABSTRAK

Penelitian bertujuan untuk mengetahui tentang penambangan Bahan Galian C yang dilihat dari : 1) Pelaksanaan penambangan berdasarkan sistem perizinan, 2) Peran sosial pengusaha  tambang   bahan galian C.

Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pengusaha tambang galian C di Desa Kaloy Kecamatan Tamiang Hulu Kabupaten Aceh Tamiang yang berjumlah  21 orang. Sehubungan dengan jumlah populasi yang kecil maka populasi tersebut langsung dijadikan sampel.Teknik pengumpulan data adalah komunikasi langsung. Teknik analisa data yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif.

Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini adalah : (1) Pelaksanaan penambangan berdasarkan sistem perizinan terdiri dari duabelas syarat kewajiban izin pertambangan. Adapun dari jumlah syarat yang ditentukan 50% tidak  dilaksanakan seluruh penambang Desa Kaloy. Hal tersebut dapat terlihat pada pelaksanaan peraturan I tentang iuran pajak 76,20% tidak dilaksanakan penambang  dengan tidak bayar dan kadang bayar. Peraturan II tentang penyampaian laporan hasil produksi 27,80% tidak dilaksanakan penambang berdasarkan hasil produksi koral dan sirtu. Peraturan IV tentang masa penggalian 47,62% penambang memiliki masa penggalian sudah habis dan 85,71% penambang belum melaksanakan pendaftaran ulang masa penggalian usahanya. Peraturan VII tentang pemeliharaan tata guna air yang diperbolehkan mengeruk dibagian tengah sungai, 23,80% tidak dilaksanakan penambang dengan megeruk dibagian tepi sungai dan 19,05% mengeruk dibagian tepi dan tengah sungai. Peraturan IX tentang menjaga penampang sungai dalam keadaan semula menunjukkan 100% tidak dilaksanakan penambang. (2) Peran sosial pengusaha tambang Desa Kaloy terhadap penyerapan tenaga kerja yaitu secara keseluruhan dapat menyerap 157 orang tenaga kerja lepas dan 126 orang tenaga kerja tetap. Pendapatan rata-rata Rp.3576190,00/bulan dan 100% penambang memiliki pendapatan diatas rata-rata UMR Provinsi NAD, sehingga tergolong mencukupi. Sumbangan sarana umum yakni berupa perbaikan jalan, jembatan, sumbangan uang ke mesjid dan sekolah.

 

 

Kata kunci       : studi, penambangan, bahan galian C

 


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.24114/tgeo.v1i1.491

Article Metrics

Abstract view : 370 times
PDF - 7 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright ©2020 Jurusan Pendidikan Geografi Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Medan dan Ikatan Geograf Indonesia (IGI)

Creative Commons License


This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.