PENGGUNAAN SOSIAL MEDIA SEBAGAI BAHAN AJAR WRITTEN LANGUAGE SKILLS BERBASIS CURAH PENDAPAT
Abstract
Penelitian ini pada dasarnya bertujuan untuk menemukan materi pembelajaran yang tepat dalam pengajaran Written Language Skills (Reading &Writing), dengan menggunakan teks dari media social dan metode curah pendapat. Curah pendapat merupakan tehnik penyelesaian yang bisa digunakan baik secara individual maupun kelompok, mencakup pencatatan gagasan-gagasan yang terjadi spontan dengan cara tidak menghakimi. Berdasarkan proses pembelajaran dikelas, ditemukan beberapa permasalahan yang dilakukan mahasiswa ketika menulis dan membaca: (1) mahasiswa tidak bisa mengembangkan ide ketika menulis, (2) mahasiswa bosan dengan materi yang konvensional. Ada beberapa hal yang menyebabkan hal ini; (1) bahan ajar yang tidak kekinian (2) bahan ajar yang monoton, penuh dengan nasari dan kurangnya visual gambar. Bahan ajar dikembangkan melalui review dan validasi pakar dan mahasiswa. Penelitian menunjukkan bahwa bahan ajar yang telah dikembangkan berhasil meningkatkan minat belajar dan interaksi mahasiswa sebesar 87%. Tujuan akhir penelitian ini adalah untuk mengivestigasi pembelajaran written language skills dengan metode curah pendapat dengan R&D dan menginovasi bahan ajar written language skills.
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.24114/bss.v7i3.10866
Article Metrics
Abstract view : 351 timesPDF - 469 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 1970 Rita Suswati, Citra Anggia Putri, Ade Aini Nuran
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.