PENGARUH MODEL GAMBAR DAN GAMBAR TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS TEKS EKSPOSISI OLEH SISWA KELAS X SMA NEGERI 1 GEBANG TAHUN PEMBELAJARAN 2013/2014

Arma Nely

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model gambar dan gambar terhadap kemampuan menulis teks eksposisi pada siswa kelas X SMA Negeri 1 Gebang tahun pembelajaran 2013/2014. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMA Negeri 1 Gebang sebanyak 215 orang. Adapun persentase sampel diambil sebanyak 14 % dari jumlah kesuluruhan siswa yaitu 30 orang, yang diambil secara acak. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan desain one group pre-test – post- test design. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes unjuk kerja dalam bentuk penugasan menulis teks eksposisi. Hasil pengolahan data yang didapat dari hasil penelitian diperoleh nilai rata- rata pre-test adalah 62,63 dengan standar deviasi 9,5. Sedangkan, nilai rata-rata post-test adalah 77,53 dengan standar deviasi 7,48. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa nilai rata-rata post-test lebih tinggi dari pre-test, dengan kata lain ada peningkatan hasil nilai rata- rata siswa sebelum penerapan model gambar dan gambar (pre-test) dan sesudah penerapan model gambar dan gambar (post-test). Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan uji “t’. Dari hasil perhitungan uji hipotesis diperoleh  = 16,93 selanjutnya dikonsultasikan dengan tabel t pada taraf signifikasi 5% (0,05) dengan dk= n-1 = 29. Pada tabel t dengan dk=29 diperoleh =2,04 . Kriteria pengujian menyatakan bahwa (Ha) diterima jika  >  yaitu 16,93 > 2,04, maka hipotesis alternatif diterima yang menyatakan model gambar dan gambar berpengaruh dalam meningkatkan hasil belajar siswa yaitu menulis teks eksposisi.   Kata kunci: model gambar dan gambar, menulis, teks eksposisi

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.24114/bss.v3i1.1447

Article Metrics

Abstract view : 256 times
PDF - 233 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2014 Arma Nely

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.