Implementasi Internet of Thing (IoT) untuk Monitoring dan Kontrol Energi Listrik Rumah Tangga Menggunakan Fuzzy Tsukamoto
DOI:
https://doi.org/10.24114/cess.v11i1.72110Keywords:
Internet of Things (IoT), Monitoring, Beban Listrik, Fuzzy TsukamotoAbstract
Peningkatan konsumsi energi listrik rumah tangga dan minimnya informasi konsumsi secara real-time menyebabkan penggunaan listrik yang tidak efisien serta berpotensi menimbulkan risiko keselamatan instalasi. Oleh karena itu, diperlukan sistem pemantauan dan pengendalian energi listrik yang cerdas, adaptif, dan dapat diakses dari jarak jauh. Penelitian ini mengimplementasikan sistem Internet of Things (IoT) untuk monitoring dan kontrol energi listrik rumah tangga menggunakan algoritma Fuzzy Tsukamoto. Akuisisi data tegangan, arus, dan daya dilakukan secara real-time menggunakan sensor PZEM-004T yang terintegrasi dengan mikrokontroler ESP32. Data dianalisis menggunakan logika Fuzzy Tsukamoto untuk menentukan kondisi beban listrik, kemudian sistem secara otomatis mengendalikan relay sebagai mekanisme proteksi. Sistem dilengkapi dengan platform Blynk untuk pemantauan dan kontrol jarak jauh. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem mampu mengukur parameter listrik dengan tingkat akurasi yang tinggi, ditandai dengan deviasi kesalahan pengukuran tegangan, arus, dan daya di bawah 5% dibandingkan alat ukur referensi. Sistem juga mampu mendeteksi kondisi beban tidak normal dan melakukan pemutusan suplai listrik secara otomatis dan manual. Kontribusi penelitian ini terletak pada penerapan algoritma Fuzzy Tsukamoto sebagai sistem pengambilan keputusan adaptif dalam monitoring dan kontrol energi listrik rumah tangga berbasis IoT, yang tidak hanya meningkatkan keamanan instalasi listrik, tetapi juga mendukung efisiensi energi dan pencegahan kerusakan perangkat listrik.Downloads
References
[1] Ahmad Muzakir, “Sistem Monitoring Daya Listrik Internet of Things (IoT) Menggunakan Algoritma Fuzzy Logic Sugeno dan Firebase Berbasis Android,” Jurusan Teknik Informatika Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta, 2023.
[2] A. C. Adi, “Konsumsi Listrik Masyarakat Meningkat, Tahun 2023 Capai 1.285 kWh/Kapita,” kementerian ESDM. [Online]. Available: https://www.esdm.go.id/id/media-center/arsip- berita/konsumsi-listrik-masyarakat-meningkat-tahun-2023-capai-1285-kwh-kapita
[3] Andrianto bala, Cindy P.C Munaiseche, Kristofel Santa, “Sistem Kontrol Alat Pengukur Berbasis IoT Menggunakan Fuzzy Tsukamoto Dipertenakan Ayam Broiler Desa Tonsea Lama,” JOINTER J. Informatics Eng., vol. 3, no. 02, pp. 24–35, 2022, doi: 10.53682/jointer.v3i02.71.
[4] M. A. Rofiq et al., “Implementasi Logika Fuzzy Terhadap Kontrol dan Monitoring Pada Konsumsi Energi Listrik Rumah Tangga,” J. Teknol. Elektro, vol. 15, no. 1, p. 47, 2024, doi: 10.22441/jte.2024.v15i1.008.
[5] I. Syukhron, “Penggunaan Aplikasi Blynk untuk Sistem Monitoring dan Kontrol Jarak Jauh pada Sistem Kompos Pintar berbasis IoT,” Electrician, vol. 15, no. 1, pp. 1–11, 2021, doi: 10.23960/elc.v15n1.2158.
[6] M. Ma, C. Xu, and J. Han, “Application of an intelligent electrical fire monitoring system based on the EC-IOT framework in high-rise residential buildings,” Syst. Soft Comput., vol. 7, no. April, p. 200257, 2025, doi: 10.1016/j.sasc.2025.200257.
[7] Y. Prasetyo, S. Triwijaya, A. Khakim, D. N. Prakoso, and R. J. K. H, “Integrated IoT System for Real-Time Electrical Load Monitoring,” vol. 4, no. 1, pp. 17–23, 2025, doi: 10.52626/joge.v.
[8] A. Yohandrik, B. Dawe, P. Dani, and P. Adi, “Electricity Monitoring System based on Fuzzy Logic and Internet of things,” vol. 01, 2021, doi: 10.31763/iota.v1i2.459.
[9] M. Komary, S. Komarizadehasl, N. Tošić, and J. Turmo, “Gra đevinski materijali i konstrukcije Building Materials and Structures Development and validation of a novel IoT- enabled electrical resistance system for non-destructive monitoring of atmospheric corrosion in steel structures,” vol. 68, pp. 107–122, 2025.
[10] L. Review, “Model Fuzzy Logic pada Air Asam Tambang untuk Prediksi Pencemaran Sungai– Literature Review,” vol. 2, no. 1, pp. 50–57, 2023.
[11] Z. A. Alfian et al., “Monitoring Listrik Server dengan Fuzzy Logic,” vol. 04, no. 04, pp. 775– 783, 2023.
[12] P. Akhir and P. P. Surabaya, “Prototype Monitoring dan Kontrol Miniatur Pembangkit Listrik Tenaga Uap ( PLTU ) Menggunakan Metode Fuzzy Logic Berbasis IoT Prototype Monitoring dan Kontrol Miniatur Pembangkit Listrik Tenaga Uap ( Pltu ),” 2024.
[13] I. A. Current and E. Parameters, “Monitoring System,” 2022.
[14] M. Zaninelli et al., “On-line monitoring of milk electrical conductivity by fuzzy logic technology to characterise health status in dairy goats,” vol. 13, 2014, doi: 10.4081/ijas.2014.3170.
[15] D. A. Atmanto, R. W. Nanditama, W. Suteddy, and A. Adiwilaga, “Sistem Monitoring Konsumsi Energi Listrik Berbasis IoT Menggunakan Fuzzy Logic Mamdani IoT-Based Electrical Energy Consumption Monitoring System Using Fuzzy Logic Mamdani,” vol. 11, no. 2, pp. 151–166.
[16] M. Mehta, “ESP8266 : A Breakthrough in Wireless Sensor Networks and Internet of Things,” Int. J. Electron. Commun. Eng. Technol., vol. 6, no. 8, pp. 7–11, 2015, [Online]. Available: www.iaeme.com/IJECET/index.asp
[17] S. Nirwan and M. S. Hafidz, “Rancang Bangun Aplikasi untuk Prototipe Sistem Monitoring Konsumsi Energi Listrik pada Peralatan Elektronik Berbasis PZEM-004T,” J. Tek. Inform., vol. 12, no. 2, pp. 79–84, 2020, [Online]. Available: https://ejurnal.ulbi.ac.id/index.php/informatika/article/view/871%0Ahttps://ejurnal.ulbi.ac.id/index.php/informatika/article/view/871/657
[18] Soni, M. Jannah, and Y. Fatma, “Sistem Notifikasi Token Listrik Menggunakan Metode Fuzzy Tsukamoto Dengan Sms Gateway Berbasis Arduino,” J. CoSciTech (Computer Sci. Inf. Technol., vol. 4, no. 1, pp. 226–234, 2023, doi: 10.37859/coscitech.v4i1.4839.
[19] S. U. Filla and S. Suhardi, “Prototype Alat Pengatur Temperatur Ruang Kerja Pada Rumah Menggunakan Logika Fuzzy Tsukamoto Berbasis Iot,” J. Sci. Soc. Res., vol. 7, no. 1, pp. 68– 77, 2024.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2026 CESS (Journal of Computer Engineering, System and Science)

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.









