Optimalisasi Kearifan Lokal Melalui Program Rabu Beradap Di SD Negeri Sisir 03 Batu
Abstract
Penelitian ini membahas terkait optimalisasi kearifan lokal melalui program rabu yang beradab di SD Negeri Sisir 03 Batu. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak Program “Rabu Beradab” terhadap kearifan lokal di kalangan siswa sekolah dasar. Metode penelitian ini menggunakan deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi dan diperkuat dengan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa program ini memberikan dampak yang signifikan, terutama pada karakter siswa. Program ini juga mendorong nilai-nilai toleransi, kesopanan, dan kepercayaan diri. Siswa semakin terbiasa mengucapkan salam dan berbicara sopan, berkontribusi pada suasana positif di sekolah dan membekali siswa dengan keterampilan sosial. Kepercayaan diri siswa meningkat, karena siswa merasa bangga menggunakan bahasa daerah tanpa rasa malu, yang menciptakan rasa memiliki terhadap budaya siswa. Secara keseluruhan, Rabu Beradab bukan sekadar program pembelajaran, tetapi merupakan langkah penting dalam membentuk karakter generasi muda. Program ini berhasil menanamkan rasa percaya diri pada siswa, menjadikan mereka generasi yang cerdas secara akademis dan kaya akan nilai-nilai budaya
DOI: https://doi.org/10.24114/esjpgsd.v14i4.64949
Article Metrics
Abstract view : 22 timesRefbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Elementary School Journal PGSD FIP UNIMED is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.