Hubungan Kepercayaan Diri Dengan Kemampuan Mengolah Makanan Kontinental Siswa SMK Putra Anda Binjai

Rahmadani Lubis Ana Rahmi

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) Kepercayaan diri siswa; (2) Kemampuan Mengolah Makanan Kontinental. (3) Hubungan kepercayaan diri siswa dengan kemampuan Mengolah Makanan Kontinental.Desain penelitian adalah deskriptif korelasional. Lokasi penelitian di SMK Putra Anda Binjai. Waktu penelitian ini dilakukan pada bulan Januari-Maret 2018.Pengambilan sampel digunakan teknik total sampling, sehingga yang menjadi sampel penelitian adalah siswa kelas XI dengan jumlah 30 orang. Data kepercayaan diri dikumpulkan dengan menggunakan angket dan data Kemampuan Mengolah Makanan Kontinental dikumpulkan dengan pengamatan. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif data, uji kecenderungan, uji persyaratan analisis dengan uji normalitas, uji linieritas, uji hipotesis  dengan uji korelasi product moment. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa, tingkat kecenderungan variabel kepercayaan diri siswa termasuk cenderung cukup sebesar 93,33persen,dan Kemampuan Mengolah Makanan Kontinental termasuk cenderung tinggi sebesar 90,00 persen. Hasil analisis normalitas dengan db=5 pada variabel kepercayaan diri Xhitung< Xtabel (7,05<11,07), dan Kemampuan Mengolah Makanan Kontinental Yhitung<Ytabel (6,05<11,07) adalah berdistribusi normal. Hasil analisis uji linieritas Kemampuan Mengolah Makanan Kontinental (Y) atas kepercayaan diri(X) dengan nilai adalah Fhitung< Ftabel (-0,74<2,48)adalah Linier. Sedangkan uji keberartian dengan nilai Fhitung>Ftabel (11,53>4,20) adalah Berarti. Hasil analisis korelasi product moment menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan antara kepercayaan diri dengan Kemampuan Mengolah Makanan kontinental dengan nilai rhitung >rtabel (0,571>0,361). Artinya semakin tinggi kepercayaan diri siswa maka semakin tinggi Kemampuan Mengolah Makanan Kontinental.

Kata Kunci: Kepercayaan diri, Kemampuan Mengolah Makanan Kontinental 


ABSTRACT

This study aims to determine: (1) students' self-confidence; (2) Ability to Process Continental Food. (3) The relationship between students' self-confidence and the ability to process Continental Food. The research design was correlational descriptive. The research location is at SMK Putra Anda Binjai. The time of this research was carried out in January-March 2018. Total sampling technique was used to take the sample, so that the research sample was class XI students with a total of 30 people. Confidence data was collected using a questionnaire and Continental Food Processing Ability data was collected by observation. The data analysis technique used is descriptive data, trend test, requirements analysis test with normality test, linearity test, hypothesis test with product moment correlation test. Based on the results of the study, it shows that the level of tendency of the student's self-confidence variable, including tends to be sufficient at 93.33 percent, and the Ability to Process Continental Food, including tends to be high at 90.00 percent. The results of the normality analysis with db=5 on the self-confidence variable Xcount<Xtable (7.05<11.07), and the Ability to Process Continental Food Ycount<Ytable (6.05<11.07) were normally distributed. The results of the linearity test analysis of Continental Food Processing Ability (Y) on self-confidence (X) with a value of Fcount < Ftable (-0.74 <2.48) is linear. While the significance test with the value of Fcount>Ftable (11.53>4.20) is Mean. The results of the product moment correlation analysis show that there is a significant relationship between self-confidence and the ability to process continental food with an rcount > rtable (0.571> 0.361). This means that the higher the student's self-confidence, the higher the Continental Food Processing Ability.

 Keywords: Confidence, Ability to Process Continental Food


Full Text:

PDF

References


Arikunto, Suharsimi. 2010 Prosedur Penelitian. Jakarta: Rineka Cipta.

Arikunto, Suharsimi. 2013. Dasar Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.

Angelis, De Barbara. 2013. Confidence: Percaya Diri Sumber Sukses Dan Kemandirian.Jakarta: PT. Gramnedia Pustaka Utama.

Bayu Febrianto, 2013. “Hubungan Kepercayaan Diri Dengan Kesiapan Kerja Praktek Kerja Industri (Pakerin ) SMK Negeri 1 Yogyakarta”.Skripsi: Universitas Negeri Medan

Ekawatiningsih, Prihastuti.,dkk. 2008. Restoran Jilid. Jakarta: Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan.

Emilia, Esi. 2013. Makanan Kontinental. Medan: unimed press.

Fitri, E. Syaputra.2016. "Hubungan Kepercayaan Diri Dengan Kesiapan Praktek Kerja Lapangan industri (PKLI) DI Perhotelan Siswa Tata Boga SMK Putra Anda Binjai”. Skripsi: Universitas Negeri Medan.

Gallery, Fs. 2012. Pengertian dan konsep penyesuaian diri. Diakses pada tanggal 01November2017darihttp://rumusbelajar.blogspot.co.id/2012/12/pengertian-penyesuaian-diri.html

Hakim, Thursan. 2012. Mengatasi Rasa Tidak Percaya Diri. Jakarta: Arcan.

Lindenfield, Gael. 2012. Mendidik Anak Agar Percaya Diri. Jakarta: Puspa Swara

Mustofa, 2012. Cara mengembangkan potensi diri. Diakses pada tanggal 01 November 2017 dari http://tipsyoman.blogspot.co.id/2012/12/cara-mengembangkan-potensi-diri.html

Nurhayati, 2017. “Hubungan Kepercayaan Diri Dengan Kemampuan Mengolah Makanan Indonesia Siswa Kelas XI SMK Putra Anda Binjai”. Skripsi: Universitas Negeri Medan

Sheilla, 2015. Alat – alat masakan kontinental. Bandung : Karya Jaya.

Slameto. 2010. Belajar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta:Rineka Cipta.

Sofyan, Herminto (2001). Pengembangan instrumen untuk penelitian. Jakarta: PT Delima

Sudjana N, 2010. Penelitian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung: Rosdakarya.

Tri Dewi Oktamala. 2014. “Hubungan Penguasaan Pengolahan Roti Terhadap Kepercayaan Diri Karyawan di Toko AROMA Bakery Medan”. Skripsi: Universitas Negeri Medan.

Prihastuti dkk, (2008). Restorant Jilid I Untuk SMK. Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan. Jakarta: Direktorat Jenderal Manajemen Pendidikan Dasarf Dan Menengah, Departemen Pendidikan Nasional.

Widjaja, Hendra. 2016. Berani tampil beda dan percaya diri. Yogyakarta: Araska




DOI: https://doi.org/10.24114/gni.v3i2.26340

Article Metrics

Abstract view : 229 times
PDF - 281 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.