LKPD Berbasis Problem Based Learning (PBL) Menggunakan Live Worksheet dengan Materi Pengukuran Sudut
Abstract
Tujuan penelitian dan pengembangan ini adalah untuk mengetahui kelayakan, kepraktisan, dan keefektifan LKPD berbasis Problem Based Learning menggunakan Live Worksheet materi Pengukuran Sudut di kelas IV SD Negeri 101766 Bandar Setia. Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan (Research and Development) dengan menggunakan model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation). Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas IV SD Negeri 101766 Bandar Setia T.A 2022/2023. Objek penelitian ini adalah LKPD berbasis Problem Based Learning menggunakan Live Worksheet. Sedangkan validator yang merupakan penilai LKPD yakni ahli media, ahli materi, dan ahli kepraktisan LKPD, serta tes hasil belajar yang digunakan untuk mengukur keefektifan LKPD pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa LKPD berbasis Problem Based Learning menggunakan Live Worksheet materi Pengukuran Sudut di kelas IV SD Negeri 101766 Bandar Setia ini sangat layak. Hasil validasi oleh ahli media diperoleh data jumlah persentase kelayakan sebesar 91% dengan kualifikasi “sangat layak”. Hasil validasi oleh ahli materi diperoleh data jumlah persentase kelayakan sebesar 94% dengan kualifikasi “sangat layak”. Hasil validasi oleh ahli kepraktisan LKPD yakni respon dari guru diperoleh data jumlah persentase kepraktisan sebesar 91,25% dengan kualifikasi “sangat praktis”. Berdasarkan uji keefektifan LKPD yang dikembangkan, nilai siswa meningkat dengan dilakukannya pre-test memperoleh nilai rata-rata 51.25% dan setelah dilakukan post-test meningkat menjadi 82,25% dengan kualifikasi “efektif”.
Full Text:
PDFReferences
Anwar. (2012). Pelaksanaan Pembelajaran Matematika di Sekolah Dasar. Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan. 5(2), 24-32. Diunduh di journal.uny.ac.id/index.php/jpip/article/download/4747/4106
Elfina & Sylvia (2020). Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) berbasis Problem Based Learning (PBL) dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa pada mata pelajaran sosiologi di SMA Negeri 1 Payakumbuh. Jurnal Sikola: Jurnal Kajian Pendidikan dan Pembelajaran. 2(1), 27-34. https://doi.org/10.24036/sikola.v2il.56
Fauzia. (2018). Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika SD. Jurnal Primary Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Riau. 7(1), 40-47.https://primary.ejournal.unri.ac.id/index.php/JPFKIP/article/view/5338
Herdiansyah. (2018). Pengembangan LKPD Berbasis Model Problem Based Learning Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis. Jurnal Eksponen. 8(1), 25-33. DOI: https://doi.org/10.47637/eksponen.v8i1.138
KBBI.co.id. Arti Kata “matematika” Menurut KBBI. Diakses di https://www.kbbi.co.id/arti-kata/matematika
Liveworksheet.com. (n,d). Aplikasi live worksheets. Diakses tanggal 15 Juni 2023, dari https://www.liveworksheets.com/aboutthis_en.asp
Mailani, E. (2021). Pembelajaran Matematika SD Integrasi Kearifan Lokal Sumatera Utara. Elementary School Journal. 11(4), 331-343. DOI: https://doi.org/10.24114/esjpgsd.v11i4.32684
Prayitno, dkk. (2021). Implementasi Pembelajaran Berbasis Masalah Berbantuan LKPD dalam Meningkatkan Hasil Belajar IPA Sekolah Dasar. Pinisi Jurnal PGSD. 1(3), 955-963. https://ejournal.undiksha.ac.id/index.php/JJPGSD/article/view/36111
Putri & Amini. (202). Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik Menggunakan Live Worksheet Berbasis Problem Based Learning pada Pembelajaran Tematik Terpadu di Kelas V SD. Journal of Basic Education Studies. 4(1), 4065-4076. https://ejurnalunsam.id/index.php/jbes/article/view/4733
Sari, L., Taufina, T., & Fachruddin, F. (2020). Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) dengan Menggunakan Model PJBL di Sekolah Dasar. Jurnal Basicedu, 4(4), 813-820. https://doi.org/10.31004/basicedu.v4i4.434
Sugiyono. (2015). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R & D. Bandung: Alfabeta.
Supriatna. (2022). Pengembangan E-LKPD Berbasis Problem Based Learning pada Muatan Pelajaran Matematika pada Website Liveworksheets di Sekolah Dasar. Edukatif: Jurnal Ilmu Pendidikan. 4(3), 4025-4035. DOI: https://doi.org/10.31004/edukatif.v4i3.2844
Tarigan, D. (2017). Meningkatkan Hasil Belajar Siswa dengan Menggunakan Pendekatan Realistic Mathematics Education (RME) di Kelas V SD. Jurnal Sekolah. 2(1), 1-6. DOI: https://doi.org/10.24114/js.v2i1.9896
Temiyati & Nuryadi. (2022). Pengembangan LKPD Berbasis Problem Based Learning (PBL) untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Peserta Didik. Jurnal Pendidikan dan Konseling. 4(4), 2484-2942. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i4.5822
Umbaryati. (2016). Pentingnya LKPD pada Pendekatan Scientific Pembelajaran Matematika. PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika. 217-225 Diunduh di https://journal.unnes.ac.id/sju/index.php/prisma/artcile/download/21473/10157/
Zainal. (2022). Problem Based Learning pada Pembelajaran Matematika di Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidayah. Jurnal Basicedu. 6(3), 3584-3593. DOI: https://doi.org/10.31004/basicedu.v6i3.2650
DOI: https://doi.org/10.24114/paedagogi.v9i2.49782
Article Metrics
Abstract view : 211 timesPDF - 91 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2023 Doni Satria Sinaga, Daitin Tarigan
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Follow us on instagram @fipunimed_official