PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF SEJARAH LOKAL MATERI TOKOH NASIONAL DAN DAERAH DALAM MEMPERJUANGKAN KEMERDEKAAN KELAS XI SMA NEGERI 1 BANDAR

Reny Sabrina Simamora, Najuah Najuah, Josia P. Manalu, Hotmadian D. Haloho, Ricu Sidiq

Abstract


Abstract: Development of Local History Interactive Learning Media Material for National and Regional Figures in Struggling for Independence Class XI SMA Negeri 1 Bandar. This research is motivated by the lack of use of interactive learning media in history learning at SMA Negeri 1 Bandar. In the implementation of historical learning, the teacher is more focused on the material available in textbooks. The objectives of this study are: (1) To develop interactive learning media for local history, material for national and regional figures in the struggle for independence for class XI SMA Negeri 1 Bandar and (2) To determine the feasibility of developing local history interactive learning media. This study uses a research and development method with a Five-Stage (Sturdy) Model which includes (1) Preliminary Research, (2) Product Development, (3) Product Validation, (4) Product Trial, and (5) Dissemination. The population in this study were students of class XI IPS SMA Negeri 1 Bandar, with a research sample of class XI IPS 1. The data collection technique used a questionnaire. The data collection instruments used were material expert validation instruments, media expert validation instruments and product testing instruments to students. The data analysis technique of this research is qualitative and quantitative data analysis. The results showed that the local history-based interactive learning media developed got a percentage score by material experts of 95% with a very decent category, media experts 95.68% with a very decent category. The results of product trials for a limited group get a percentage value of 89.79% in the very feasible category, and product trials for a broad group get a percentage value of 91.37% in a very feasible category. Based on the percentage of these results, it can be concluded that the interactive learning media developed was categorized as very feasible to be used in the historical learning process in schools.

Keywords: Interactive Learning Media, History Learning, R&D.

Abstrak: Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif Sejarah Lokal Materi Tokoh Nasional dan Daerah dalam Memperjuangkan Kemerdekaan Kelas XI SMA Negeri 1 Bandar. Penelitian ini dilatarbelakangi kurangnya penggunaan media pembelajaran interaktif pada pembelajaran sejarah di SMA Negeri 1 Bandar. Dalam pelaksanaan pembelajaran sejarah, guru lebih terfokus pada materi yang tersedia pada buku paket saja. Tujuan dalam penelitian ini yaitu: (1) Untuk mengembangkan media pembelajaran interaktif sejarah lokal materi tokoh nasional dan daerah dalam memperjuangkan kemerdekaan untuk kelas XI SMA Negeri 1 Bandar dan (2) Untuk mengetahui kelayakan media pembelajaran interaktif sejarah lokal yang dikembangkan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan dengan Model Lima Tahap (Mantap) yang meliputi (1) Penelitian Pendahuluan, (2) Pengembangan Produk, (3) Validasi Produk, (4) Uji Coba Produk, dan (5) Diseminasi. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Bandar, dengan sampel penelitian kelas XI IPS 1. Teknik pengumpulan data menggunakan angket. Instrumen pengumpulan data yang digunakan yaitu instrumen validasi ahli materi, instrumen validasi ahli media dan instrumen uji coba produk kepada siswa. Teknik analisis data penelitian ini yaitu analisis data kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran interaktif berbasis sejarah lokal yang dikembangkan mendapatkan persentase nilai oleh ahli materi sebesar 95% dengan kategori sangat layak, ahli media 95,68% dengan kategori sangat layak. Hasil uji coba produk kepada kelompok terbatas mendapatkan persentase nilai sebesar 89,79% dengan kategori sangat layak, dan uji coba produk kelompok luas mendapatkan persentase nilai 91,37% dengan kategori sangat layak. Berdasarkan persentase hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran interaktif yang dikembangkan mendapatkan kategori sangat layak untuk digunakan pada proses pembelajaran sejarah di sekolah.

Kata Kunci: Media Pembelajaran Interaktif, Pembelajaran Sejarah, R&D.


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.24114/jh.v13i2.41265

Article Metrics

Abstract view : 202 times
PDF - 337 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Reny Sabrina

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Jurnal Handayani PGSD FIP UNIMED is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.