PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF BERBASIS ISPRING SUITE PADA PEMBELAJARAN TEMATIK DI KELAS III SDIT HJ. FAUZIAH BINJAI TIMUR T.A. 2022/2023
DOI:
https://doi.org/10.24114/jh.v14i2.48827Keywords:
, Penelitian dan Pengembangan, Media Pembelajaran Interaktif, Ispring SuiteAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan media pembelajaran interaktif berbasis Ispring Suite yang valid, praktis, dan efektif pada pembelajaran tematik di kelas III SDIT Hj. Fauziah Binjai Timur T.A 2022/2023. Permasalahan awal yang terdapat pada penelitian ini adalah belum pernah adanya media pembelajaran interaktif berbasis Ispring Suite yang dikembangkan sehingga berdampak terhadap minat belajar siswa kelas III-A SDIT Hj. Fauziah Binjai Timur, yang dapat dilihat dari hasil belajar siswa yang tergolong rendah. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian dan Pengembangan (Research and Development) dengan model pengembangan ADDIE yaitu terdiri dari Analysis (analisis), Design (desain), Development (pengembangan), Implementation (Implementasi), dan Evaluation (Evaluasi). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas III-A SDIT Hj. Fauziah Binjai Timur yang berjumlah 28 siswa. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, angket, dan tes. Instrument penelitian yang digunakan dalam pengumpulan data yaitu: pedoman wawancara, angket validasi ahli desain materi, ahli desain media, ahli praktisi pendidikan, dan tes. Teknik analisis data yang digunakan yaitu kualitatif dan kuantitatif.Data Kualitatif diperoleh dari hasil wawancara, tanggapan dan saran dari validator materi, desain media, dan guru. Sedangkan data kuantitatif diperoleh dari hasil angket yang diberikan kepada ahli materi, ahli desain media, guru dan siswa. Hasil penilaian kevalidan oleh validator ahli materi (dosen) sebesar 88,57% dengan kriteria œSangat Valid, dan penilaian oleh validator ahli desain media (dosen) sebesar 85,71% dengan kriteria œSangat Valid. Selanjutnya penilaian kepraktisan oleh ahli praktisi (guru) kelas III-A sebesar 87,1% dengan kriteria œSangat Praktis, dan penilaian respon siswa kelas III-A SDIT Hj. Fauziah Binjai Timur memperoleh skor 93% dengan kriteria œSangat Praktis. Adapun hasil penilaian keefektifan oleh siswa menunjukkan perubahan nilai yang meningkat, dapat dilihat dari hasil Pre-Test dan Post-Test. Hasil pre-test memperoleh 53%. dan hasil post-test memperoleh 89,4%. Berdasarkan hasil uraian di atas dapat disimpulkan bahwa penelitian dan pengembangan ini menghasilkan sebuah produk berupa media pembelajaran interaktif berbasis Ispring Suite yang valid, praktis dan efektif digunakan dalam proses pembelajaran di kelas III-A SDIT Hj. Fauziah Binjai Timur 2022/2023.References
Afnan, M., Lasmawan, I. W., & Margunayasa, I. G. (2022). Media Pembelajaran IPS Berbasis Android pada Topik Globalisasi di Sekitarku Bermuatan Tri Hita Karana untuk Siswa Kelas VI Sekolah Dasar. Mimbar PGSD Undiksha, 10(1), 1-8. https://doi.org/10.23887/jjpgsd.v10i1.44487
Alfiyansah, R. (2016). Penggunaan media pembelajaran i-spring presenter untuk meningkatkan motivasi belajar dan hasil belajar pada mata kuliah keperawatan dasar nutrisi. PEDAGOGIA, 14(2), 363-369. https://doi.org/10.17509/pedagogia.v14i2.3886
Arikunto, S. (2017). Pengembangan instrumen penelitian dan penilaian program. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Arsyad, A. (2014). Media Pembelajaran. Jakarta: Rajawali Pers.
Asyhar, Rayandra. (2012). Kreatif Mengembangkan Media Pembelajaran. Jakarta: Referensi.
Audhiha, M., Febliza, A., Afdal, Z., MZ, Z. A., & Risnawati, R. (2022). Pengembangan Multimedia Interaktif Berbasis Adobe Animate CC pada Materi Bangun Ruang Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah. Jurnal Basicedu, 6(1), 1086-1097. https://doi.org/10.31004/basicedu.v6i1.2170
Azzahra, M., & Amaliyah, N. (2022). Analisis Faktor Penyebab Kesulitan Siswa Dalam Pembelajaran Tematik Di Kelas Iv Sekolah Dasar. Jurnal Cakrawala Pendas, 8(3), 851-859. https://doi.org/10.31949/jcp.v8i3.2677
Benny. (2018). Media dan Teknologi dalam Pembelajaran. Jakarta: Kencana.
Cahyadi, A. (2019) Sumber Belajar dan Media Pembelajaran. Banjarmasin: Laksita Indonesia.
Daryanto. (2017). Media Pembelajaran. Bandung: CV. Yarama Widya.
Hamzah dan Nina. (2012). Teknologi Komunikasi dan Informasi Pembelajaran. Jakarta: Bumi Aksara.
Hasan. (2021). Media Pembelajaran. Klaten: Tahta Media Group.
Irfan, I., Muhiddin, M., & Ristiana, E. (2019). Pengembangan Media Pembelajaran IPA Berbasis Powerpoint di Sekolah Dasar. Indonesian Journal of Primary Education, 3(2), 16-27. https://doi.org/10.17509/ijpe.v3i2.21765
Juanda, A. (2019). Pembelajaran Kurikulum Tematik Terpadu. CV. Confident. Cirebon.
Julianti, M., & Arwin, A. (2021). Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Android Menggunakan Powerpoint Ispring Suite 9 Pada Pembelajaran TematikTerpaduKelas IV Sekolah Dasar. Journal of Basic Education Studies, 4(1), 888-896. https://ejurnalunsam.id/index.php/jbes/article/view/3477
Komara, E. (2016). Belajar dan Pembelajaran Interaktif. Bandung: Refika Aditama.
Kurniawan, D. (2019). Pembelajaran Terpadu Tematik (Teori, Praktik, dan Penilaian). Bandung: Alfabeta.
Larasati, D., Wrahatnolo, T., Rijanto, T., & Anifah, L. (2022). Pengembangan media pembelajaran Ispring Suite 9 berbasis android pada mata pelajaran dasar listrik dan elektronika di SMK Negeri 3 Surabaya. Jurnal Pendidikan Teknik Elektro, 11(1), 79-85.
Lestari, N. (2019). Konsep Ispring Suite 8 dalam pembelajaran. h. 23-47.
Mahardika, C., & Siswoyo, A. A. (2021). Pengembangan Media Pembelajaran Kotak Komponen Ekosistem (KOKOSIS) untuk Sekolah Dasar. JUDIKDAS: Jurnal Ilmu Pendidikan Dasar Indonesia, 1(1), 39-50. https://doi.org/10.51574/judikdas.v1i1.184
Nuraini, I., & Sutama, S. (2020). Pengembangan media pembelajaran berbasis power point Ispring Suite 8 di sekolah dasar. Jurnal Varidika, 31(2), 62-71. https://doi.org/10.23917/varidika.v31i2.10220
Nurjanah, N., & Erita, Y. (2021). Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Aplikasi Ispring Suite Pada Pembelajaran Tematik Terpadu Di Kelas V Sekolah Dasar. Journal of Basic Education Studies, 4(2), 126-134. https://ejurnalunsam.id/index.php/jbes/article/view/4672
Nurkancana, Wayan. (2012). Evaluasi Hasil Belajar. Surabaya: Usaha Nasional.
Prabowo, C. A., Ibrohim, I., & Saptasari, M. (2016). Pengembangan modul pembelajaran inkuiri berbasis laboratorium virtual. Jurnal Pendidikan: Teori, Penelitian, dan Pengembangan, 1(6), 1090-1097. http://journal.um.ac.id/index.php/jptpp/article/view/6422
Prastowo, Andi. (2019). Analisis Pembelajaran Tematik Terpadu. Jakarta: Prenamedia Group.
Pratiwi, A., & Wiranda, N. (2023). Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Web pada Materi FPB dan KPK Kelas IV SD dengan Metode Tutorial. Computing and Education Technology Journal, 3(1), 31-39. https://doi.org/10.20527/cetj.v3i1.8403
Rahayu, M. S. I., & Kuswanto, H. (2020). Development of android-based comics integrated with scientific approach in physics learning. In Journal of Physics: Conference Series (Vol. 1440, No. 1, p. 012040). IOP Publishing. https://doi.org/10.1088/1742-6596/1440/1/012040
Rudang. (2022). Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif Berbasis Aplikasi Ispring Suite 9 pada Subtema 3 di Kelas IV SDN 040450 Kabanjahe T.A 2021/2022. Undergraduate Thesis. Universitas Negeri Medan.
Samsu. (2017). Metode Penelitian. Jambi: Pusaka.
Saputro, Budiyono. (2017). Manajemen Penelitian dan Pengembangan. Salatiga: Aswaja Pressindo.
Simanihuruk, L. (2019). Analisis Permasalahan Guru Dalam Menerapkan Pembelajaran Tematik Terpadu Di SD Negeri 101769 Tembung, Kecamatan Percut Sei Tuan TA 2018 s/d 2019. Jurnal Keluarga Sehat Sejahtera, 17(1), 32-42.
Sugiyono. (2017). Metode Penelitian dan Pengembangan (Research and Development). Bandung: Alfabeta.
Sugiyono. (2018). Metode Penelitian dan Pengembangan (Research and Development) Bandung: Alfabeta.
Sulhan, Ahmad. (2019). Konsep Dasar Pembelajaran Tematik di Sekolah Dasar (Sd/Mi). Mataram: FTK UIN Mataram.
Surahman, F., Utami, R., & Dewi, T. M. (2020). Pengembangan Media Modul Pembelajaran Tematik Tema œCuaca Subtema œPerubahan Cuaca Untuk Siswa Kelas III Sekolah Dasar. JURNAL MINDA, 1(2), 1-9. https://ejurnal.universitaskarimun.ac.id/index.php/mindafkip/article/view/118
Wardani, O. P., Pujiastuti, H., & Ihsanudin, I. (2022). Efektivitas Media Pembelajaran Interaktif dengan Konteks Budaya Lokal dalam Meningkatkan Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa SMP. Wilangan: Jurnal Inovasi dan Riset Pendidikan Matematika, 3(4), 263-270.
Widiasworo, E. (2019). Menyusun Penelitian Kuantitatif Untuk Skripsi dan Tesis. Yogyakarta: Araska.
Yaumi, M. (2018). Media & Teknologi Pembelajaran. Jakarta: Prenadamedia Group.
Yusuf, M. (2019). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan Penelitian Gabungan. Jakarta: Prenadamedia.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Yana Faudhani, Faisal Faisal, Irsan Rangkuti, Robenhart Tamba, Lidia Simanihuruk

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors published with the Handayani PGSD FIP UNIMED Journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal the right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License (CC BY-SA 4.0) that allows others to share the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgment of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work. (See The Effect of Open Access)