PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA POKOK BAHASAN RUMUS-RUMUS SEGITIGA DENGAN PENERAPAN METODE DISCOVERY LEARNING
Abstract
Abstrak: Permasalahan penelitian bagaimana meningkatkan prestasi belajar pada materi pokok rumus segitiga dengan menerapkan metode discovery learning. Tujuan penelitian untuk mengetahui peningkatan prestasi belajar siswa melalui penerapan metode discovery learning. Sumber data penelitian adalah siswa kelas X MM2 SMK Negeri 1 Kabanjahe Kabupaten Karo Provinsi Sumatera Utara pada semester genap tahun pelajaran 2018/2019 berjumlah 32 siswa. Pengumpulan data dilakukan secara kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian penerapan menunjukan metode discovery learning dapat meningkatkan prestasi belajar pada siswa kelas X MM2 SMK Negeri 1 Kabanjahe materi pokok Rumus Segitiga. Hasil prasiklus ditemukan 13 siswa (48,15%) dari 32 siswa tuntas belajar. Hasil ini meningkat pada Siklus menjadi 17 siswa tuntas belajar atau (62,96%), dan selanjutnya pada Siklus I mencapai 23 siswa tuntas belajar (85,19%). Rata-rata hasil belajar Matematika menunjukkan peningkatan signifikan dari prasiklus sebesar 57,34 menjadi 64,69 pada Siklus I, lalu meningkat pada Siklus II sebesar 79,53. Dengan demikian penerapan metode discovery learning terbukti meningkatkan prestasi belajar Matematika materi rumus segitiga pada kelas X MM2 SMK Negeri 1 Kabanjahe, sehingga dapat untuk diterapkan.
Kata kunci: Pembelajaran discovery learning, Prestasi belajar Matematika
Abstract: The research problem is how to improve learning achievement on the subject matter of the triangle formula by applying the discovery learning method. The purpose of the study was to determine the increase in student achievement through the application of the discovery learning method. The source of the research data were students of class X MM2 SMK Negeri 1 Kabanjahe, Karo Regency, North Sumatra Province in the even semester of the 2018/2019 academic year totaling 32 students. Data collection was carried out quantitatively and qualitatively. The results of the application research show that the discovery learning method can improve learning achievement in class X MM2 SMK Negeri 1 Kabanjahe with the subject matter of the Triangle Formula. Pre-cycle results found 13 students (48.15%) out of 32 students had completed their studies. This result increased in the cycle to 17 students who finished studying or (62.96%) and then in the cycle reached 23 students who finished learning (85.19%). The average mathematics learning outcomes showed a significant increase from pre-cycle of 57.34 to 64.69 in Cycle, then increased to 79.53 in Cycle I. Thus, the application of the discovery learning method is proven to improve learning achievement in mathematics with the triangle formula material in class X MM2 SMK Negeri 1 Kabanjahe, so it can be applied.
Keywords: Discovery learning, Mathematics learning achievement
Full Text:
PDFReferences
Amri, Sofyan dan Khoirul Ahmadi. 2010. Konstruksi Pengembangan Pembelajaran (Pengaruhnya terhadap Mekanisme dan Praktik Kurikulum). Jakarta: Prestasi Pustakaraya
Arikunto, Suharsimi. 2006. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta
_____. 2012. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara
Iskandar. 2009. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Gaung Persada Press
Mulyasa, E. 2006. Kurikulum Berbasis Kompetensi. Bandung: Remaja Rosdakarya
Nurhadi, dkk. 2003. Pembelajaran Kontekstual dan Penerapannya dalam KBK. Malang: Universitas Negeri Malang
Riyanto, Yatim. 2010. Paradigma Baru Pembelajaran. Jakarta: Kencana
Sagala, Syaiful. 2010. Konsep dan Makna Pembelajaran. Bandung: Alfabeta
Sardiman AM. 2011. Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: RajaGrafindo Persada
Sugiyanto. 2008. Model-model Pembelajaran Novatif. Jakarta: Yuma Persada
Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta
_____. 2012. Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta
Suprijono, Agus. 2012. Cooperative Learning Teori dan Aplikasi PAIKEM. Yogyakarta: Pustaka Pelajar
Syah, Muhibbin. 2005. Psikologi Belajar. Jakarta: RajaGrafindo Persada
Wagiran. 2007. Strategi Pembelajaran. Jakarta: Prenanda Media Group
DOI: https://doi.org/10.24114/jtp.v14i2.28337
Article Metrics
Abstract view : 146 timesPDF - 143 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Jurnal Teknologi Pendidikan (JTP) is licensed under a Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.