PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TGT BERBANTU ALGODOO TERHADAP HASIL BELAJAR MOMENTUM DAN IMPULS
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe TGT (Teams Games Tournaments) berbantu media Algodoo terhadap hasil belajar siswa pada materi pokok momentum dan impuls di kelas X SMA Negeri 18 Medan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X semester II. Dengan teknik cluster random sampling terpilih kelas X MIA 1 sebagai kelas eksperimen dan X MIA 4 sebagai kelas kontrol. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata nilai pretes kelas eksperimen 24,94 dan kelas kontrol 28,46. Pada pengujian normalitas dan homogenitas kedua kelas diperoleh bahwa data kedua kelas berdistribusi normal dan homogen. Kemudian diberi perlakuan yaitu kelas eksperimen dengan model pembelajaran kooperatif tipe TGT (Teams Games Tournaments) dan kelas kontrol dengan pembelajaran konvensional. Setelah pembelajaran selesai diberikan, dilakukan posttest dengan hasil nilai rata-rata kelas eksperimen 74,62 dan kelas kontrol 63,50. Untuk hasil belajar siswa, hasil pengujian hipotesis diperoleh ada pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe TGT (Teams Games Tournaments) berbantu media Algodoo terhadap hasil belajar siswa pada materi pokok Momentum dan Impuls di kelas X SMA Negeri 18 Medan.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Gregorcic, Bor dan Madelen Bodin. 2017. Algodoo: A Tool for Encouraging Creativity in Physics Teaching and Learning; American Association of Physics Teachers, doi: 10.1119/1.4972493: 24-27.
Hedayati, Hannik dkk. 2017. Upaya Peningkatan Motivasi dan Hasil
Belajar Kognitif IPA Siswa Kelas VIII E SMP Negeri 2 Tempel Melalui
Pembelajaran Cooperative Learning Tipe TGT (Teams Games Tournament) Dengan Media Puzzle; Jurnal Pendidikan Matematika dan Sains, 6 (4):1-6
Isjoni.2009. Pembelajaran Kooperatif. Yogyakarta: Pustaka Belajar
Istiqomah, B., dkk. 2017. Pengaruh Media Pembelajaran Algodoo pada Materi Momentum dan Impuls Terhadap Pemahaman Konsep Siswa Kelas X SMA. Prosiding Lontar Physics Forum IV: hal 151-158.
Luki, Novian, Kustijono, Rudy. 2017. Pengembangan Laboratorium Virtual Berbasis Algodoo Untuk Melatihkan Keterampilan Proses Sains Siswa Pada Pokok Bahasan Gerak Parabola; Jurnal Inovasi Pendidikan Fisika (JIPF), 6 (03): 27-35.
Nadrah, dkk. 2017. The Effect of Cooperative Learning Model of Teams Games Tournament (TGT) and Students’ Motivation toward Physics Learning Outcome; International Education Studies, 10 (2): 123-130.
Salam, Abdus, dkk. 2015. Effect of Using Teams Games Tournaments (TGT) Cooperative Technique for Learning Mathematic in Secondary School of Bangladesh, Malaysian Online Journal of Educational Technology, 3 (3): 1-11.
Slavin, Robert.E. 2016. Cooperative Learning:Teori, Riset, Praktik. Bandung: Nusa Media
Suryosubroto, B. 2010. Beberapa Aspek Dasar Dasar Kependidikan. Jakarta: Rineka Cipta.
Trianto. 2016. Mendesain model pembelajaran Inovatif-progresif. Jakarta: Prestasi Pustaka.
Wyk, Van M.M. 2011. The Effects of TeamsGames-Tournaments on Achievement, Retention, and Attitudes of Economics Education Students; Journal of Social Science, 26(3), 183-193.
DOI: https://doi.org/10.24114/jpbp.v25i1.15520
Article Metrics
Abstract view : 405 timesPDF - 270 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2019 JURNAL PENELITIAN BIDANG PENDIDIKAN
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.