HUBUNGAN PENGETAHUAN GIZI SEIMBANG DENGAN POLA MAKAN SISWA KELAS X SMK SWASTA IMELDA MEDAN
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis : (1) Pengetahuan Gizi Seimbang Siswa; (2) Pola Makan Siswa; (3) Hubungan Pengetahuan Gizi Seimbang dengan Pola Makan Siswa. Desain Penelitian ini adalah Cross Sectional. Lokasi Penelitian ini dilaksanakan di SMK Swasta Imelda Medan. Waktu penelitian bulan Agustus-Desember 2020. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik Total Sampling. Sehingga sampel diperoleh sebanyak 30 siswa. Cara pengumpulan data menggunakan kuesioner. Data pola makan dikumpul menggunakan FFQ (Food Frequency Quesioner). Teknik Analisis data menggunakan deskriptif data, uji korelasi rank spearman. Hasil penelitian menunjukkan yaitu bahwa karakteristik siswa berdasarkan umur rataan 15.03 dan Sd 0.41, jenis kelamin laki-laki sebanyak 30 persen dan perempuan sebanyak 70 persen, karakteristik keluarga yaitu besar keluarga rataan 4.53 orang dan Sd 1.33, pendidikan ayah rataan 9 tahun Sd 2.52, pendidikan ibu rataan 8 tahun Sd 3.12, pekerjaan ayah bervariasi yaitu karyawan swasta, wiraswasta, PNS, TNI, Pekerjaan ibu dikategorikan yaiu ibu rumah tangga, PNS, wiraswasta. Pendapatan keluarga Rp.1.500.000-3.500.000 dengan rataan 21.05 dan Sd 1.049. Pengetahuan gizi seimbang termasuk kategori sangat baik sebesar 43.30 persen. Polamakan siswa termasuk kategori baik sebesar 56,70 persen. Hasil analisis korelasi rank spearman terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan gizi seimbang dengan pola makan dengan nilai p = 0,000 dengan taraf signifikan 0,05. Artinya semakin tinggi pengetahuan siswa tentang gizi seimbang maka semakin baik pola makan siswa.
Full Text:
PDFReferences
Arikunto, Suharsimi. (2010). Prosedur penelitian suatu pendekatan praktek. Jakarta: PT. Rineka Cipta.
Badan Pusat Statistik Indonesia (2018). Statistik Tanaman Buahâbuahan dan Sayuran Tahunan Indonesia 2017. (internet) (diakses pada 17 Oktober 2018). Tersedia pada https://www.bps.go.id.
Heryanti, E. (2016).Hubungan Kebiasaan Makan Cepat Saji (Fast Food Modern), Aktivitas Fisik Dan Faktor Lainnya Dengan Status Gizi Mahasiswa Penghuni Asrama UI Depok. FKM UI.
Mourbas. (2017). Kebutuhan Gizi Remaja. Media Informasi dan kesehatan.Padang : Departemen Kesehatan Republik Indonesia.
Musyayib, Rahmatullah. (2018). Pengetahuan Dan Pola Makan Dengan Status Gizi Remaja Di Pondok Pesantren Nahdlatul Ulum Soreang Maros.Politeknik Kesehatan Makassar.
Suhardjo. (2016). Status Gizi Serta Pola Makan Dalam Pemenuhan Gizi Anak. Jakarta : Rineka Cipta.
Sulistyoningsih. (2017). Gizi Untuk Kesehatan Ibu Dan Anak. Yogyakarta : Graha Ilmu.
Triyusanti, Erma. (2017). Hubungan Pola Makan Seimbang Dengan Status Gizi Remaja Putri Di Sekolah Menengah Atas Negeri 2 Ponorogo. Universitas Muhammadiyah Ponorogo.
DOI: https://doi.org/10.24114/jnc.v1i1.20694
Article Metrics
Abstract view : 2104 timesPDF - 985 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.